Hemat Pengeluaran, Tidak Perlu Beli ke Warung

Hemat Pengeluaran, Tidak Perlu Beli ke Warung

Melakukan percobaan tanaman yang berbeda jenis tidak harus melakukannya di pekarangan atau di pesawahan yang luas. Namun, kalau ada kemauan di pekarangan samping rumahpun hal ini bisa dilakukan. Apalagi tanaman yang akan dicoba penanamannya itu merupakan tanaman yang berbeda suhu dan dataran. Seperti yang dilakukan Kepala Desa Kertasari kabupaten Majalengka, Edi. Dirinya mencoba melakukan penanaman jenis sayuran yang biasa tumbuh di pegunungan. Seperti kol, kembang kol, sawi, bawang polong, cabai merah, cabai keriting dan yang lainnya untuk dicoba ditanah dataran rendah yang bersuhu panas. Berkat keuletannya tanaman yang biasa tumbuh dengan suhu yang dingin itu, ditangan Edi, tanaman tersebut tumbuh dengan subur. \"Menanam jenis sayuran yang biasa tumbuh di pegunungan ini, pertamanya karena hobi bercocok tanam. Disamping ingin mencoba bisa tidak tanaman yang biasa tumbuh di pegunungan ditanam pada pekarangan dataran rendah. Ternyata, setelah dilakukan dengan ulet mulai dari menanam, memupuk dan yang lainnya, tananaman jenis sayuran ini tumbuh dengan baik,\" ujar Edi kepada Rakyat Majalengka, Kamis (17/5).

Sumber: