PBB di Bawah Rp100 Ribu Bisa Gratis
MAJALENGKA - Dukungan masyarakat pada pasangan calon bupati dan wakil bupati Majalengka H Sanwasi dan H M Taufan Ansyar (Sopan) semakin deras. Setiap acara tatap warga yang dikunjungi oleh paslon yang diusung tiga partai politik ini selalu mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat setempat. Tidak terkecuali saat keduanya melakukan kampanye di zona B, kecamatan Dawuan. Ribuan warga yang berada di desa Karang Anyar, Balida dan Pasir Melati menyatakan dukungan dan teladnya untuk mnghantarkan pasangan Sopan menjadi Bupati-Wakil Bupati Kabupaten Majalengka, Periode 2018-2023, Sabtu (21/4). Di desa Balida, paslon nomor urut 3 ini disambut sekitar 1.500 warga. Sejumlah tokoh di wilayah kecamatan Dawuan menyambut hangat paslon Sopan yang mengusung visi Majalengka Santun (Sejahtera Agamis Nyaman Tertib Unggul). Tokoh masyarakat yang hadir diantaranya H Goyon, Dedi Suryadi, seniman Apih Oong, dan tokoh pemuda setempat. Dihadapan massa pendukungnya, Sanwasi menyampaikan program kerja yang akan dijalankan bila terpilih nanti. \"Kami mohon dukungan serta doa restu dengan mendukung dan memenangkan pasangan Sopan di pilkada 27 Juni 2018 nanti,” pintanya. Ia mengatakan, banyak program kerja yang sudah disiapkan untuk membawa kabupaten Majalengka lebih baik lagi. Diantaranya, akan melakukan perbaikan infrastruktur jalan, jembatan, sarana irigasi dan lainnya. Selain itu, kata dia, program prioritas lainnya seiring dengan hadirnya Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) di Kertajati Kabupaten Majalengka, program kerakyatan akan meningkatkan kualitas di berbagai sektor, perdagangan, pertanian, perdagangan, kesehatan dan pendidikan. “Dalam bidang pendidikan, termasuk di dalamnya pendidikan keagamaan serta bidang lainnya yang menunjang kesejahteraan masyarakat Majalengka. Bagi para RT dan RW akan diberikan insentif, mensubsidi atau menggratiskan PBB yang nilainya dibawah Rp100 ribu,\" paparnya. Selain itu, ia juga menuturkan, pasangan SOPAN bertekad membangun meningkatan kualitas dan pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Dalam hal ini, dengan meningkatkan pelayanan rumah sakit yang ada saat ini Majalengka dan Cideres. \"Rumah sakit akan ditingkatkan menjadi tipe B. Sehingga akan banyak para ahli medis dokter - dokter ahli. Dengan demikian warga tak perlu lagi dirujuk ke rumah sakit di Bandung ataupun Cirebon,” tegasnya Sedangkan Taufan Ansyar menyampaikan, sejumlah program kerakyatan yang diantaranya akan memperdayakan anggaran bagi sarana dan prasarana pembangunan tempat ibadah termasuk pondok pesantren, menggaji para guru pesantren, Madrasah Diniyah. \"Ini semua kami siapkan untuk masyarakat Kabupaten Majalengka. Kedepan tidak boleh ada lagi yang meminta sumbangan untuk pembangunan tempat ibadah di jalan. Warga lansia juga akan kami perhatikan dengan memberikan kadeudeuh Rp1 juta rupiah per tahun,” kata Taufan.(hsn)
Sumber: