Curug Tonjong Butuh Pengembangan

Curug Tonjong Butuh Pengembangan

MAJALENGKA - Curug Tonjong yang berada di wilayah desa Teja Kecamatan Rajagaluh Kabupaten Majalengka bisa menjadi tempat bagus untuk dikunjungi.
\"objek

Meski tidak menawarkan air terjun yang besar seperti di Muara Jaya (Argapura), namun curug Tonjong dinilai punya daya tarik lebih. 

Tempat parkir ke lokasi curug cukup dekat, serta tidak terlalu curam untuk menapakinya. Hanya saja tetap harus waspada dan esktra hati-hati mengingat dinding tempat air mengalir, di atasnya terdapat bebatuan.

Salah seorang warga, Rudi mengaku cukup bangga dengan hadirnya objek wisata yang tidak jauh dari rumahnya. Alasannya hal itu bisa memajukan kalangan pemuda tidak keluar daerah untuk bekerja. Hadirnya objek wisata lokal memicu kreativitas kalangan pemuda memajukan wisata daerahnya sendiri.

\"Artinya ini salah satu dampak positif terkait kemajuan wisata yang ada di daerah. Kemajuan wisata bisa melihat dari kemajuan objek wisatanya. Seperti Kuningan. Kuningan saja bisa, masa Majalengka tidak,\" ungkap Rudi, Jumat (29/9).

Menurutnya, pemerintah provinsi, kabupaten maupun pemerintah kecamatan dan desa harus bisa merangkul dan menerima gagasan serta ide-ide bagus dari kalangan masyarakat maupun pemuda. Dengan catatan tetap pada poin utama untuk kemajuan objek wisata di desanya.

\"Saat ini anggaran desa cukup besar, ada kos anggaran untuk bidang-bidang tertentu. Tergantung usulan musyawarah dari warga. Namun, jika tanpa dukungan dari pemdes gagasan tersebut akan menguap begitu saja,\" jelasnya.

Rudi mnruturkan, sebagai salah satu contoh, jika anak-anak muda di satu desa kompak dan penuh gagasan inovatif, lantas pemerintahnya terkesan diam dan kurang merespon, maka kemungkinan sampai kapanpun tidak akan pernah berkembang.

\"Gagasan inovatif harus ditindaklanjuti dengan dukungan aksi nyata. Kalau hanya sekedar konsep, bisa menguap. Untuk itu perlu dukungan dari berbagai pihak, jangan hanya pintar sendiri,\" ungkapnya.

Ia juga mengatakan, untuk sampai ke Curug Tonjong cukup mudah. Dari terminal Rajagaluh bisa terus menanjak ke arah Pajajar. Sementara jalur ini cukup bagus, dan jalan yang tadinya longsor di pertigaan pintu masuk. “Saat ini sudah diperbaiki total dan kembali mulus,” imbuhnya. (hrd)

Sumber: