Revitalisasi Pasar Pronggol Tahun Depan

Revitalisasi Pasar Pronggol Tahun Depan

KESAMBI – Rencana revitalisasi Pasar Pronggol sudah mengemuka sejak dua tahun lalu. Tapi sampai kini, sampai semua direksi Perumda Pasar sudah berganti, rencana itu belum juga direalisasikan.
\"pasar
Pasar  Pronggol. Foto: Fajri/Rakyat Cirebon
Direktur Utama Perumda Pasar, Akhyadi SE mengaku, Pasar Besi Pronggol kondisinya tak mengalami kemajuan. Geliat perkonomiannya pun tak begitu menonjol. “Kondisinya seperti hidup enggan, mati tak mau,” ungkap Akhyadi.

Ia menambahkan, Pasar Pronggol memang direncanakan akan direvitalisasi. Rencana yang sudah cukup lama itu belum bisa diwujudkan lantaran beberapa faktor penyebab. Satu diantaranya adalah status tanah pasar tersebut.

“Revitalisasi itu belum berjalan karena terbenturnya status tanah yang sebagian milik Perumda Pasar, sebagian lagi milik PD Pembangunan. Harus ada satu kesepakatan pelimpahan aset dari PD Pembangunan menjadi milik pemkot,” kata Akhyadi.

Untuk itu, karena proses persiapannya masih perlu dimatangkan, maka Perumda Pasar menargetkan bisa memulai revitalisasi Pasar Pronggol pada tahun depan. “Target kita tahun 2018 sudah mulai digarap,” katanya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun wartawan koran ini menyebutkan, anggaran untuk revitalisasi Pasar Pronggol diproyeksikan sekitar Rp1,4 miliar. Rencananya, Pasar Pronggol akan menampung 56 pedagang. 

Saat ini jumlah pedagang yang masih aktif melakukan aktivitas jual beli di pasar dengan luas lahan sekitar 2.000 meter persegi itu sekitar 22 pedagang. (jri)

Sumber: