Pesan Kacamata Bisa Ditunggu, Maksimal Dua Jam

Pesan Kacamata Bisa Ditunggu, Maksimal Dua Jam

KESAMBI – Kaca mata merupakan benda yang sangat penting bagi penderita minus atau plus pada penglihatannya.  Untuk mendapatkan kaca mata yang cocok, kadang  harus  melakukan pemesanan seminggu atau lebih sebelumnya.
\"pesan
Lihat kacamata. Foto: Suwandi/Rakyat Cirebon
Inovasi baru dihadirkan oleh Seis Optik Express. Optic kaca mata ekspres pertama ini hadir di CSB Mall. Berbeda dengan optic yang lain, Seis Optic Express menyediakan layanan pemesanan kaca mata di tempat.

Tek perlu menunggu hingga berhari-hari, pelanggan bisa langsung mendapatkan  kaca mata  sesuai kebutuhan penglihatan hanya dalam hitungan jam saja. Tempatnya yang berada dalam kawasan CSB Mall membuat pelanggan bisa menunggu sambil belanja atau jalan-jalan.

Refraction Optic Seis Optic Express, Yudhistira Rahardian Putra menjelaskan, hadirnya Seis Optic Express diharapkan dapat memberikan penyegaran pagi  pemakai kaca mata. Selain mengandalkan keakuratan dan kecepatan dalam menyediakan kaca mata, optik ekpres juga mengusung konsep lebih ke kinian.

“Seis Optic Express jadi bisa ditunggu, maksimal 2 jam, kalau dulu kan kita harus kirim dulu lama seminggu,” ungkapnya kepada Rakyat Cirebon, kemarin.

Pelanggan kaca mata baca akan diukur ketajaman matanya kemudian dibuatkan lensa sesuai kebutuhan. Di toko juga disediakan seperangkat alat pengukur dan alat untuk menyetal kaca mata.

Selain kaca mata baca, Seis Optic Express juga menyediakan kaca mata gaya. Telah ada lebih dari 20 merek kaca mata dari luar negeri yang  tersedia. Yudhistira memastikan, kaca mata  yang dijual merupakan barang asli.

“Jenisnya ada banyak, kami jual sun glass, frame dan lensa. Khusus item dan modelnya sudah ada lebih dari 50,” imbuhnya.

Karena baru diresmikan, kata dia, Seis Optic Express memberlakukan harga promo untuk beberapa item kaca mata. Salah satu diantaranya pembelian paket. “Cukup mengelaurkan uang Rp1 juta pelanggan sudah bisa mendapatkan frame dan lensa sesuai kebutuhan,” imbuhnya. (wan)

Sumber: