Panduan Tiket Kereta Api Lebaran 2026, Wajib Tahu Sebelum Mudik

Panduan Tiket Kereta Api Lebaran 2026, Wajib Tahu Sebelum Mudik

Jadwal pesan tiket kereta api untuk mudik lebaran-Photo: kai.id -rakyatcirebon.disway.id

CIREBON, RAKYATCIREBON.DISWAY.ID - Mudik Hari Raya idul fitri atau Lebaran selalu menjadi momen penting bagi Masyarakat Indonesia.Mudik sendiri sudah menjadi tradisi yang dilakuka para perantau untuk pulang ke kampung halaman. 

Banyak orang yang memilih mudik menggunakan Kereta Api karena nyaman, cepat, dan lebih teratur.

Agar perjalanan pulang kampung lancer tanpa kehabisan tiket, penting untuk mengetahui jadwal pemesanan tiket kereta api lebarn dibuka. 

Sampai saat ini, PT Kereta Api Indonesia (KAI) belum membuka pememasanan tiket kereta api untuk mudik lebaran 2026.

BACA JUGA:UGJ Gelar CAMIC Tahun Ketiga, Dorong Kolaborasi di Sektor Digitalisasi, Kesehatan dan Pendidikan Tinggi

Namun, dapat dipastikan bahwa periode pemasanan tiket masih sama seperti tahun-tahun sebelumnya.

Pada periode pemesanan tiket kereta api saat mudik lebaran tahun sebelumnya, dimulai pada H-45 atau 45 hari sebelum tanggal keberangkatan. 

Artinya, jika ingin mudik pada Waktu puncak lebaran seperti beberapa hari sebelum atau sesudah idul fitri, pemudik bisa menunggu sampai mass H-45 dibuka terlebih dahulu.

PT KAI biasanya kan mengumumkan secara resmi tanggal pembukaan pemesanan tiket melalui akun media social mereka, seperti akun Instagram @kai121_

BACA JUGA:Satresnarkoba Polres Cirebon Kota Amankan Sejumlah Pengedar Narkoba Tiga Hari Berturut-turut

Cara Memesan Tiket Kereta Api Lebaran yang Aman

Agar perjalanan mudik berjalan aman, KAI menegaskan jangan memesan tiket melalui pihak-pihak yang tidak resmi, terutama yang menawarkan jasa dengan biaya tambahan yang tidak wajar.

Berikut beberapa metode resmi untuk beli tiket kereta api Lebaran:

  • Aplikasi Access by KAI – unduh dan gunakan di ponsel pintar kamu untuk memesan tiket secara online. 
  • Situs resmi booking.kai.id – pemesanan dapat dilakukan lewat browser. 
  • Mitra penjualan resmi – seperti agen perjalanan yang bekerja sama dengan KAI.

Dengan melakukan pemesanan tiket di jalur resmi, mendapatkan jaminan dalam tiket asli dan Harga yang seusai ketentuan, tanpa resiko penipuan atau tiket palsu. 

BACA JUGA:Peruntungan Shio Babi di Tahun Kuda Api 2026, Keuangan dan Percintaan

Sumber:

Berita Terkait