RAKYATCIREBON.ID - 2018, Siti Nurhayati mulai menjadi mahasiswi jurusan Bahasa dan Sastra Arab di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Cirebon. Seraya istimewanya, karena kompetensinya, Haya, sapaan dia, terpilih sebagai Duta Kampus IAIN Cirebon 2018. Pada 2021, Haya kuliah semester enam.
\"Saya ingin merdeka belajar. Maksudnya saya harus bebas, mandiri, kreatif, dan bahagia belajar selama kuliah. Inilah sesungguhnya makna pendidikan,\" ujar gadis cantik yang hobi traveling dan membaca tersebut (2/8).
Haya ialah aktivis organisasi. Haya bergiat dalam Himpunan Mahasiswa Jurusan Bahasa dan Sastra Arab, serta Korps Protokoler Mahasiswa. Juga Himpunan Mahasiswa Islam dan Perhimpunan Mahasiswa Purwakarta.
\"Alasan dan motivasi berorganisasi agar saya mendapat wawasan, soft skill, serta banyak pengalaman,\" tutur wanita yang sedang merintis bisnis fashion itu. (wan)