PDIP Kampanyekan Gemar Makan Ikan Atasi Stunting

PDIP Kampanyekan Gemar Makan Ikan Atasi Stunting

PEDULI KESEHATAN. Festival Bakar Ikan Nusantara digelar sebagai salah satu langkah PDIP cegah stunting.--

RAKYATCIREBON.ID, CIREBON – DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon, mengkampanyekan gemar makan ikan guna menghindari naiknya angka stunting. Agendanya dibungkus melalui prosesi Sajian Kuliner Nusantara dan Festival Bakar Ikan Nusantara dalam rangka Refleksi Bulan Bung Karno.

Sebanyak 150 Kg ikan segar disediakan pengurus DPC. Terdiri dari ikan air tawar dan ikan laut. Pelaksanaan festival sendiri, merupakan intruksi langsung dari DPP partai besutan Megawati Soekarno Putri. Serentak, se-nusantara. 

"Ini masih dalam rangkaian hari Bung Karno. Kita mengadakan festival bakar ikan," kata Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon, Drs H Imron MAg didampingi Sekretaris DPC, Dr Sophi Zulfia SH MH, Sabtu (25/6).

Semangat dari festival ini, tutur Kang Imron--sapaan akrabnya sebagai upaya untuk mengkampanyekan kuliner berbasis masyarakat. "Gemar makan ikan, supaya badan sehat dan segar. Maka, biasakan makan ikan, dan mengkonsumsi makanan bergizi," katanya.

Ada alasan bagi PDIP mengkampanyekan gemar makan ikan. Disamping kandungan proteinnya yang tinggi, juga status Indonesia sendiri sebagai negara maritim.

"Kita ini negara maritim, yang penghasilan ikannya melimpah. Banyak sekali.  Termasuk Kabupaten Cirebon, kita memiliki garis pantainya cukup panjang. Panjangnya mencapai 77,7 KM," lanjut Imron.

Wajar saja, ketika masyarakatnya banyak yang berprofesi sebagai nelayan. Potensinya melimpah. Tapi lanjut Kang Imron, fokusnya, bukan hanya ikan laut. Namun juga ikan air tawar.

"Kebetulan, di kita ini kumplit. Garis pantainya panjang. Nelayannya banyak. Mampu menghasilkan ikan yang berlimpah. Di wilayah selatannya, kita memiliki kawasan pegunungan. Masyarakatnya banyak yang membudidayakan ikan air tawar juga. Jadi keharusan mencintai produk dalam negeri, kuliner nusantara, terutama ikan," terangnya.

Bendahara DPC PDIP Kabupaten Cirebon, Rudiana SE menegaskan angka stunting di Kabupaten Cirebon ini termasuk tinggi. Kampanye makan ikan ini, menjadi salah satu solusi yang ditawarkan PDIP. Kedepan, harus gencar dilakukan.

"Demi menghilangkan stunting di kita. Jadi sangat direkomendasikan untuk makan ikan," katanya.

Pihaknya pun menyarankan agar pasangan yang baru menikah, selektif mengkonsumsi makanan. Sebagai pemenuhan asupan gizi, ikan bisa menjadi salah satu alternatifnya.

"Kekayaan proteinnya tinggi. Jadi sangat di rekomendasikan bagi pasangan yang baru menikah untuk mengkonsumsinya. Agar bisa melahirkan keturunan yang sehat, dan terbebas dari stunting," pungkasnya. (zen)

Sumber: