Target Hanura Sedikit Lagi, Ada Nama-nama Potensial di Daftar Caleg

Target Hanura Sedikit Lagi, Ada Nama-nama Potensial di Daftar Caleg

Ketua DPC Hanura Kota Cirebon, Een Rusmiyati saat menerima pendaftaran salahsatu Bacaleg di kantor DPC setempat. FOTO: ASEP SAEPUL MIELAH--

RAKYATCIREBON.ID, HARJAMUKTI - Selain mempersiapkan diri mengikuti tahapan Pemilu selanjutnya, dan terus membangun kekuatan untuk bertarung di Pemilu 2024.

Saat ini, 18 parpol yang sudah ditetapkan KPU sebagai peserta Pemilu juga sedang sibuk melakukan penjaringan bakal calon legislatif, yang akan didorong maju di Pileg.

Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) di Kota Cirebon, menjadi salahsatu partai yang saat inu sedang fokus menjaring bacaleg, bahkan, sudah berjalan sekian lama dan memunculkan nama-nama potensial yang akan meramaikan bursa Pileg di Kota Cirebon.

Ketua DPC Partai Hanura Kota Cirebon, Een Rusmiyati menyampaikan, tak muluk-muluk. Dalam menjaring Bacaleg, Hanura menetapkan angka kebutuhan sejumlah kursi di DPRD Kota Cirebon, yakni 35 orang saja.

BACA JUGA: Perlu Tahu Info Terbaru dari BKN, Jadwal Pengumuman PPPK Guru 2022

Sejak penjaringan dibuka, baik untuk kader internal, atau tokoh-tokoh potensial di eksternal yang ingin berjuang di jalur politik bersama Hanura, lanjut Een, DPC Hanura sudah memenuhi 70 persen dari kebutuhan, sehingga tinggal sedikit lagi untuk memenuhi target.

"Bacaleg Partai Hanura sudah terjaring 70 persen. Sudah 20 orang yang mendaftar, sisa 15 orang lagi kuota kita terpenuhi," ungkap Een.

Dilihat dari latar belakang profesi dari para Bacaleg yang mendaftar, dijelaskan Een, sebagian besar latar belakang profesi Bacaleg Hanura Kota Cirebon adalah pengusaha, dan dari latar belakang tersebut, menjadi satu modal untuk menambah kekuatan partai.

"Dengan begitu, Partai Hanura memiliki kekuatan masa dan finansial. Sehingga optimis mampu merebut hati masyarakat. Bacaleg Hanura cukup berpengaruh di masyarakat, jadi kami sangat optimis," jelas Een.

Selain didominasi oleh latar belakang pengusaha, kata Een, Bacaleg Hanura yang sudah terjaring juga diisi tokoh-tokoh baru yang tersebar di seluruh kecamatan di Kota Cirebon.

Pasalnya, dalam memetakan sebaran Bacaleg, Hanura juga masih menerapkan basis kecamatan, karena daerah pemilihan yang akan diterapkan pada Pemilu 2024 masih berproses di KPU dan menunggu penetapan.

BACA JUGA: Yang Dapat Selalu Orang Luar, Ibu-Ibu Desa Cangkingan Tertipu Arisan Bodong

Untuk memenuhi 30 persen nama Bacaleg sampai memenuhi target, ditambahkan Een, Hanura pun masih sangat terbuka bagi siapapun, yang ingin bergabung dan maju dari partainya, dimana Hanura menjadwalkan, penjaringan Bacaleg akan dibuka sampai Maret mendatang.

"Sementara pakai lima dapil dulu, nanti akan dibagi setelah ada pengumuman resmi dari KPU Kota Cirebon. Kita juga terbuka, mengajak kepada para tokoh untuk bergabung, dan maju melalui Partai Hanura," kata Een.

Salah satu Bacaleg Hanura dari Kecamatan Kesambi, Andi Solihin, menyatakan mantap bergabung dan berjuang bersama Hanura karena beberapa hal, diantaranya, ia menilai Hanura memiliki visi dan misi yang dekat dengan masyarakat.

"Saya lihat sendiri, di bawah kepemimpinan Een Rusmiyati, Hanura kerap turun ke masyarakat untuk memberikan solusi. Itu salahsatu yang memantapkan saya untuk bergabung," kata Andi.

Secara modal pribadi, ditambahkan Andi, bersama Hanura, ia pun optimis bisa bersaing dengan Bacaleg dari Partai lain, terlebih ia pun memiliki basis masa yang lumayan, dimana ia pernah menjabat sebagai koordinator wilayah FSPMI tahun 2009-2014, Ketua Karang Taruna Kelurahan Kesambi tahun 2017-2020. (sep)

Sumber: