Capaian Vaksinasi Booster Baru 15 Persen
RAKYATCIREBON.ID – Vaksinasi di Kabupaten Cirebon masih terus digelar. Kali ini, prioritas untuk vaksin ketiga atau booster. Capaiannya hingga kini baru 15 persen. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) menargetkan akhir bulan ini, bisa tercapai hingga 30 persen.
Makanya terus digencar. Meskipun di bulan ramadhan. Momentum syafari ramadhan Bupati dan Wakil Bupati pun salah satu agenda didalamnya adalah vaksinasi.
\"Hari ini, Bupati dan Wakil Bupati serta Forkopimda dan seluruh dinas menggelar buka bersama dalam agenda syafari ramadhan. Tapi kita juga menggelar vaksinasi,\" kata Bupati Cirebon, Drs H Imron MAg.
Kali ini, mereka yang mengikuti vaksinasi, diberikan reword. Tak hanya mendapat pelayanan vaksin gratis, tapi pulangnya dibawakan oleh-oleh minyak goreng gratis.
\"Mereka yang ikut di vaksin, dikasih minyak goreng,\" tuturnya.
Kang Imron--begitu akrab disapanya, menjelaskan status Kabupaten Cirebon saat ini berada di level 1. Hal itu, tidak lepas dari progres capaian vaksinasi vaksin ke-1 dan ke-2 yang sudah mencapai 100 persen. Tapi, vaksinasi ini, tutur Imron masih terus berjalan. Hanya saja, prioritasnya untuk vaksin ke-3.
Imron pun mengaku, Pemkab tidak sendiri menyelenggarakan vaksinasi. Tapi, di backup oleh TNI, Polri.
\"TNI, Polri ikut membackup. Kalau tidka di backup, capaian vaksinasi di Kabupaten Cirebon untuk ke-3 ini tidak mungkin sudah mencapai 15 persen,\" katanya.
Bahkan lanjut Imron puskesmas dan Polsek se Kabupaten Cirebon turut serta mengadakan vaksinasi. Pemkab menargetkan akhir bulan, vaksinasi ke-3 mencapai 30 persen. Kebetulan, vaksin ke-3 menjadi salah satu syarat diperbolehkannya saat mudik lebaran.
\"Nanti kita dengan Polresta Cirebon akan melakukan penyekatan. Ketika mudik tidak menunjukan bukti vaksin ke-3, harus di vaksin disitu (penyekatan,red). Kalau sudah di vaksin pemudik dibolehkan melanjutkan perjalanan,\" pungkasnya. (zen)
Sumber: