Distan Akan Uji Ulang Manfaat Biofosfat
RAKYATCIREBON.ID - Dinas Pertanian Kabupaten Cirebon telah melakukan uji coba penggunaan pupuk biofosfat. Percobaan itu, dilakukan untuk tanaman bawang merah. Ternyata hasilnya, memuaskan.
Pupuk yang diproduksi PT Pupuk Gersik itu mampu membuat tanaman lebih subur. Kesuburan tanaman bawang lebih maksimal. Tangkai jauh lebih besar. Pun juga dengan bawangnya.
\"Kami baru saja panen bawang merah. Sekaligus menguji hasil penggunaan pupuk biofosfat. Kami bandingkan dengan tanaman bawang yang tidak memakai pupuk itu. Ternyata, hasilnya lebih baik yang pakai pupuk biofosfat,\" terang Plt Kepala Dinas Pertanian, Drs H Asdullah Anwar MM, Minggu (8/8).
Perolehan hasil panen, jauh lebih maksimal. Perbandingannya, pertangkai 5 banding 3. \"Yang pakai pupuk biofosfat 5 biji satu tangkainya. Yang tidak pakai pupuk biofosfat 3 biji. Perbandingannya seperti itu,\" ungkapnya.
Pihaknya merasa terbantu, dengan hasil uji coba tersebut. Kedepan, penggunaan pupuk tersebut akan disebarluaskan kepada para petani lainnya. \"Kita sebagai leading sektor pelayanan dari pemerintah kepada para petani, tentu akan merekomendasikan penggunaan pupuk ini. Demi mensejahterakan masyarakat petani,\" imbuhnya.
Mantan Kadisdik itu menjelaskan percobaan pupuk biofosfat, baru pertama kali dilakukannya. Khusus untuk pemupukan tanaman bawang merah. Namun bukan berarti, pupuk tersebut tidak bisa digunakan untuk tanaman lain.
\"Bisa. Untuk tanaman hortikultura. Tapi kebetulan, percobaan di kita, baru untuk tanaman bawang saja,\" kata dia.
Percobaan ini, terang Asdullah merupakan hasil kerjasama antara Dinas Pertanian Kabupaten Cirebon, dengan Balai Pengkajian Tekhnologi Pertanian (BPTP) Jawa Barat. Kedepan, intensitas kerjasamanya akan dimaksimalkan. Untuk memenuhi kebutuhan penyuburan tanaman lainnya.
\"Kan balai inovasinya disana (BPTP, red). Jadi kedepan kita akan bekerjasama lebih dengan BPPT. Kita akan merencanakan juga pemakaian untuk tanaman hortikultura. Kebetulan sekarang ini baru ke Bawang,\" katanya.
Dalam kesempatan itu, hadir pula perwakilan dari PT Pupuk Gersik, kemudian BPTP Provinsi Jawa Barat, Aparat Desa Pabuaran, serta Dinas Pertanian. Pengerjaan uji coba ini, dilakukan dilahan sepuas 10 petak. Milik ketua Gapoktan Desa Pabuaran, Lani.
Kepada Rakyat Cirebon, Lani mengaku cukup puas dengan hasil uji cobanya. \"Nanti kami dari Gapoktan pun akan membantu Dinas Pertanian untuk mensosialisasikan kepada para petani lain. Agar berganti pupuk,\" pungkasnya. (zen)
Sumber: