Rp1,3 Miliar untuk Biaya Rekrutmen dan Lelang Jabatan
RAKYATCIREBON - Ada dua agenda besar di bidang kepegawaian yang akan digelar Pemkot Cirebon pada tahun ini. Yakni rekrutmen calon aparatur sipil negara (CASN) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK), serta lelang jabatan atau open bidding untuk eselon II.
Guna mencukupi pembiayaan kedua agenda besar tersebut, Pemkot Cirebon telah mengalokasikan anggaran sekitar Rp1,3 miliar. \"Sudah dianggarkan untuk rekrutmen CASN, PPPK, dan open bidding pada APBD 2021,\" ungkap Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Kota Cirebon, Arif Kurniawan ST ditemui di Alun-alun Kejaksan, Selasa (8/6).
Selain untuk kebutuhan itu, sambung Arif, APBD Kota Cirebon juga sudah mengalokasikan anggaran untuk gaji maupun tunjangan CASN dan PPPK yang baru hasil seleksi tahun ini. \"Anggarannya bisa meng-cover sampai akhir 2021,\" kata Arif. Namun ia tak hafal nilai anggarannya.
Ia menambahkan, proyeksi anggaran untuk gaji maupun tunjangan CASN dan PPPK baru direncanakan selama enam bulan pada 2021 ini. Namun kalau ternyata yang diserap kurang dari itu, maka lebihnya menjadi silpa.
\"Kalau sudah dapat SK (penetapan), CASN maupun PPPK sudah bisa dapat gaji. Untuk CASN 80 persen dulu, sedangkan PPPK hampir sama,\" kata Arif.
Sementara itu, Sekda Kota Cirebon, Drs H Agus Mulyadi MSi menyampaikan, sampai dengan kemarin, belum ada petunjuk pelaksana dan teknis untuk rekrutmen CASN dan PPPK. \"Belum. Masih menunggu dari BKN (Badan Kepegawaian Nasional, red),\" katanya.
Sebelumnya, Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Kota Cirebon, Drs Anwar Sanusi MSi mengatakan, pihaknya sudah melakukan rapat pembahasan dengan walikota, sekda dan kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) terkait alokasi anggaran untuk gaji maupun tunjangan CASN maupun PPPK hasil seleksi tahun ini.
\"Ketika kita menerima kepastian terkait jumlah formasi dari pusat, lalu kita koordinasi dengan walikota, sekda, dan BKD. Maksudnya agar hasil rekrutmen CPNS dan PPPK, anggarannya sudah ada, seperti TPP (tambahan penghasilan pegawai, red), gaji dan sebagainya,\" ungkap Anwar di ruang kerjanya, Senin (7/6).
Kota Cirebon mendapatkan formasi untuk rekrutmen PPPK sejumlah 138 formasi dan 104 CASN, dengan total 242 formasi. \"Kalau sejumlah itu sudah ada hasil rekrutmennya, kita sudah siapkan anggaran untuk gaji, tunjangan dan lainnya sampai akhir 2021,\" ujarnya.
Tidak hanya itu, Pemkot Cirebon juga sudah mengalokasikan anggaran untuk pelaksanaan rekrutmen CASN dan PPPK. Hanya saja, belum bisa dilaksanakan karena sejauh ini masih menunggu petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis dari Badan Kepegawaian Nasional (BKN).
\"Kita sudah mengumumkan. Tapi juklak dan juknisnya dari BKN belum turun. Jadi belum bisa dilaksanakan. Memang tadinya direncanakan Juli sudah mulai tes tahap awal,\" tutur Anwar.
Terpisah, Walikota Cirebon Drs H Nashrudin Azis SH mengakui, pihaknya masih belum bisa memulai tahapan rekrutmen CASN dan PPPK. \"Prinsipnya kita sudah siap. Tapi pelaksanaannya masih menunggu dari pusat,\" katanya. (jri)
Sumber: