Jabatan Kadis Dilelang, Bupati: Silakan Profesor Masuk

Jabatan Kadis Dilelang, Bupati: Silakan Profesor Masuk

RAKYATCIREBON.ID-Bupati Majalengka, Karna Sobahi akan melakukan lelang jabatan terhadap dua posisi kepala dinas Pemkab Majalengka yang kini dijabat pelaksana tugas atau Plt.

Kedua dinas tersebut adalah Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Majalengka dan Kepala Dinas Penduduk dan Catatan Sipil (Disdukcapil).

Saat ini, Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Majalengka dijabat oleh Gandana Purwana dan Plt Kepala Dinas Penduduk dan Catatan Sipil (Disdukcapil) dijabat oleh Ade Saefuddin.

\"Nanti kami akan open bidding. Kami persilakan orang- orang profesor masuk (mendaftar, red), minggu-minggu ini dibuka dan dibuatkan tim, bebas siapapun boleh ikut, dari luar kota juga boleh,\" ujar Karna Sobahi, Jumat (5/2).

Menurutnya, jabatan Kepala Dinas Kesehatan yang kini dijabat oleh Plt. juga berpengaruh terhadap jabatan Jubir Satgas Covid-19 Majalengka saat ini. Oleh karena itu, Jubir Satgas Covid-19 akan dijabat oleh Sekretaris Dinas Kesehatan, yakni Agus Susanto.

\"Bahkan Oktober 2021 nanti ada pejabat eselon II yang pensiun dan harus kembali diisi kekosongan jabatannya. Mengenai kekosongan jabatan Kadinkes yang masih diisi Plt, saya sudah meminta BKPSDM segera membentuk panitia seleksi open bidding,\" jelasnya.

Masih disampaikan Karna, Pemkab akan membiasakan rotasi atau mutasi jabatan sebagai hal biasa dan bukan hal yang menakutkan.

Namun, sebagai pembinaan karir dan penyegaran di lingkungan Pemkab Majalengka, serta kekosongan pejabat tidak boleh terlalu lama, sehingga akan menghambat roda pemerintahan.

\"Kebiasaan kita dengan rotasi semata-mata untuk kepentingan organisasi, dan merupakan suatu kebutuhan yang harus kita lengkapi. Saya meminta ASN harus siap ditempatkan di mana saja khususnya jika dibutuhkan organisasi,\" katanya. (hsn)

Sumber: