Makanan Sehat Lokal Unjuk Gigi

Makanan Sehat Lokal Unjuk Gigi

CIREBON -  Pemenang lomba cipta menu beragam bergizi sehat dan aman (B2SA) bakal karantina untuk menjalani pembekalan pembuatan menu oleh chef berpengalaman di Kota Cirebon sebelum diikutkan pada lomba sejenis di tingkat  provinsi. Pemenang lomba cipta menu B2SA di tingkat Kota Cirebon sendiri disabet PKK Kelurahan Sukapura. PKK pemegang nomor urut 3 ini berhasil menjadi yang terbaik setelah menyajikan menu B2SA  keseharian berbahan dasar non beras dan non terigu. Mereka berkesempatan mendapatkan pembekalan untuk meningkatkan kualitas menu yang dilombakan di tingkat provinsi Jawa Barat. Ketua Tim Penggerak PKK Kota Cirebon, Dr Hj Ira Irawati MSi mengatakan, pembinaan yang diberikan seputar konten menu dan penyajian. “Juara 1 ini, akan kami persiapkan konten makanan dan penyajiannya. Oleh karena itu, sangat penting, terutama menjaga kesegaran makanan. Kalau disajikan di luar ruangan, cukup sulit menjaga makanan tetap segar,” ungkap Ira kepada Rakyat Cirebon, kemarin.

Sumber: