Sampah di Kali Kriyan Mengkhawatirkan

Sampah di Kali Kriyan  Mengkhawatirkan

PEKALIPAN – Tumpukan sampah di bantaran Kali Kriyan sudah masuk kategori mengkhawatirkan. Betapa tidak, sebaran sampah tidak hanya di bantaran atau pinggir kali, melainkan menyebar luas ke hampir semua bagian Kali Kriyan.
\"kali
Petugas bersihkan sampah di kali Kriyan. Foto: Fajri/Rakyat Cirebon 
Oleh karena itu, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Cirebon mencanangkan aksi bersih-bersih Kali Kriyan secara rutin. Sabtu (14/10) lalu, DLH bersama Balai Besar Wilayah Sungai Cimanuk Cisanggarung (BBWSCC), TNI, Basarnas, organisasi masyarakat (ormas) dan pihak lain yang peduli lingkungan melakukan aksi bersih-bersih Kali Kriyan.

“Kita rutin lakukan aksi bersih-bersih ini. Karena memang penanganan sampah harus dilakukan secara terus menerus dan bersama-sama semua pihak terkait, terutama masyarakat,” ungkap Kepala DLH Kota Cirebon, Drs H RM Abdullah Syukur MSi.

Menurut Syukur, penanganan sampah di Kali Kriyan harus juga diimbangi dengan penyadaran masyarakat untuk tidak mudah membuang sampah ke sana. Pasalnya, tumpukan sampah di sejumlah titik di bantaran Kali Kriyan, sudah terjadi sejak lama.

“Yang penting juga adalah upaya penyadaran masyarakat untuk tidak buang sampah ke kali atau sungai. Karena banyaknya sampah di sungai akan merusak sungai itu sendiri. Imbasnya, bisa banjir karena aliran air tidak lancar,” tuturnya.

Dalam kesempatan itu, kata Syukur, DLH bersama pihak yang terlibat aksi bersih-bersih Kali Kriyan menerjunkan 13 unit kendaraan pengangkut sampah dan lima unit perahu karet. “Kita maksimalkan membersihkan sampah menggunakan perahu karet juga, agar bisa menjangkau bagian tengah kali,” katanya. (jri)

Sumber: