Pekab Indramayu Belum Serius Urus Atlet

Pekab Indramayu Belum Serius Urus Atlet

INDRAMAYU – Selain disorot Banggar DPRD Kabupaten Indramayu, Ketua Komisi II Bhisma Panji juga memastikan nasib para atlet berprestasi belum dijamin sepenuhnya oleh Pemkab Indramayu, baik pembinaan saat berprestasi maupun setelahnya.
\"pekab
Ketua Komisi II DPRD Bhisma Panji. Foto: Apriyanto/Rakyat Cirebon 
Disampaikan Bhisma, pembinaaan terhadap atlet sudah seharusnya menjadi tanggung jawab seluruh komponen khususnya Pemkab Indramayu, karena nama daerah menjadi terangkat atas prestasi yang diberikan oleh para atlet tersebut.

“Selanjutnya perlu ada perhatian khusus terhadap para atlet yang berprestasi maupun setelah menang bertanding,” bebernya.

Agar pembinaaan terhadap atlet optimal, politisi PKS itupun berpendapat, setiap instansi yang ada memegang satu cabang olahraga, dan bertanggung jawab secara penuh terhadap peningkatan kualitas binaanya, dengan harapan adanya rasa memiliki terhadap cabang olahraga tersebut, serta haus akan prestasi.

“Jangan bertumpu pada Dinas Pemuda, dan Olahraga (Dispora) saja, karena berbicara pembinaan, yang paling efektif adah membina langsung,” tegasnya.

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Indramayu, Kasan Basari pada saat penyampaikan nota pendapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD Indramayu mengakui, nasib para atlet di Indramayu belum tersentuh padahal sudah mengharumkan nama daerah, melalui prestasi yang didapatkannya.

Oleh karena itu, pihaknya  meminta kepada Pemkab Indramayu dapat memberikan perhatian dan penghargaan yang layak, baik dari sisi materi maupun non materi sebagai wujud kepedulian kepada para atlet-atlet tersebut. Jika tidak dilakukan, dikhawatirkan para atlet berprestasi itu akan melakukan migrasi ke daerah lain. (yan)

Sumber: