Ali Rachman Terus Blusukan, Kenalkan diri dan Minta Restu
Senin 18-09-2017,16:00 WIB
PEKALIPAN - Bakal Calon Walikota Periode 2018-2023 dari Partai Gerindra, Ali Rachman semakin intens melakukan sosialisasi kepada masyarakat.
|
Ali Rachman dekati warga Pulasaren. Foto:Asep/Rakyat Cirebon |
Sabtu kemarin, ia bersama tim pemenangannya melakukan taaruf dengan menggelar tabligh akbar di RW 5 Purwasari, Kelurahan Pulasaren, Kecamatan Pekalipan.
Ali Rachman menerangkan bahwa kegiatan taaruf dengan tabligh akbar kemarin juga adalah upaya untuk memperkenalkan diri sebagai bakal calon walikota kepada masyarakat Kota Cirebon.
\"Ini adalah agenda rutin saya sebagai bakal calon, dimana saya terus membangun komunikasi dengan seluruh lapisan masyarakat di Kota Cirebon,\" ungkap Ali Rachman saat diwawancarai wartawan koran ini.
Tak hanya di Pulasaren, ia pun mengakui sudah berkeliling dan roadshow untuk melaksanakan kegiatan serupa di lima kecamatan yang ada di kota Cirebon.
\"Hal seperti ini juga sering saya lakukan, bahkan di lima kecamatan saya sudah lakukan, tapi mungkin di RW yang berbeda. Mudah-mudahan kedapan saya selalu diberikan kesempatan untuk terus berlisaturahmi dengan masyarakat Kota Cirebon,\" lanjut dia.
Ali Rachman memperkenalkan dirinya sebagai salahsatu bakal calon walikota Cirebon dan secara langsung menyatakan maksudnya untuk bisa diterima oleh masyarakat.
\"Saya ingin mendekatkan diri kepada masyarakat, mudah-mudahan pada waktunya kelak masyarakat bisa mendukung saya untuk memberikan yang terbaik bagi Kota Cirebon,\" kata Kang Ali dengan jargon Singa Laut tersebut.
Sementara itu, Ketua panitia Ta\'aruf Ali Rachman SH dengan warga di Kelurahan Pulasaren kemarin, Madraji menambahkan bahwa dirinya sudah sangat lama mengenal sosok Ali Rachman.
Dengan begitu, ia pun sangat mengetahui bagaimana sepak terjang dan kualitasnya yang tak bisa diragukan.
\"Kang Ali ini adalah kawan lama saya, saya tahu bagaimana sepak terjang dan kualitas beliau, maka dari itu saya ingin memberitahukan kepada masyarakat bagaimana sosok seorang Ali Rachman, salahsatunya melalui tabligh akbar dan sosialisasi kali ini,\" ungkap madraji dalam sambutannya di hadapan warga Kelurahan pulasaren. (sep)
Sumber: