RSUD Waled Minta Fasilitas Baru

RSUD Waled Minta Fasilitas Baru

CIREBON - Fasilitas di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Waled Kabupaten Cirebon masih kurang. Hal itu tidak berbanding lurus dengan tingginya minat masyarakat yang melakukan pengobatan di rumah sakit daerah perbatasan tersebut. 
\"rsud
Wadir PU RSUD Waled Moh Thoyib. Foto: Zezen/Rakyat Cirebon
Sehingga, fasilitas yang ada, seringkali “jebol” oleh tingginya permintaan. Hal ini diakui Wakil Direktur (Wadir) Pelayanan Umum RSUD Waled Kabupaten Cirebon, dr Moh Thoyib. 

Menurutnya, RSUD Waled merupakan rumahsakit rujukan. Bahkan, bukan hanya masyarakat Cirebon saja yang datang, melainkan dari luar wilayahpun seringkali melakukan pengobatan di salah satu rumahsakit di wilayah timur Cirebon itu.

Selain itu, kata dia, pihak RSUD setiap tahunnya telah melakukan upaya pengusulan dan pengajuan untuk penambahan fasilitas. Diantaranya, dua lantai gedung pusat pelayanan ibu dan anak yang saat ini masih memiliki dua lantai. 

\"Pengusulan ini jelas karena adanya kekurangan yang dimiliki RSUD Waled. Ini juga dilandasi karena kebutuhan sangat tinggi di RSUD Waled. Terlihat dari adanya angka rujukan yang sangat tinggi dan dibutuhkannya perluasan ruangan gedung. Dan kami setiap tahunnya selalu mengajukan,\" beber Thoyib, kemarin.

Ketika terjadi persoalan demikian, pihaknya mengaku selalu berupaya memberikan pelayanan terbaik ke semua pasien tanpa pilih kasih. Sebagai rumah sakit rujukan, kata dia, seringkali warga perbatasan datang untuk mendapatkan akses kesehatan di RSUD Waled. 

“Bukan hanya warga Waled atau Cirebon saja, dari Brebes Jawa Tengah, serta pasien dari Kuningan pun mereka datang ke RSUD Waled,” ucapnya.

Maka dari itu, pihaknya berharap adanya dukungan dari pemerintah dalam pengalokasian dan untuk penambahan unit inkubator serta penambahan gedung pusat pelayanan ibu dan anak. Sehingga melalui bantuan penambahan fasilitas tersebut, dapat mengatasi persoalan yang kerap terjadi.

\"Kapasitas di sini hanya ada delapan unit inkubator dan dua unit inkubator untuk cadangan. Oleh karena itu, guna menghindari kejadian yang tidak diinginkan, kami berkeinginan ada penambahan fasilitas. Agar RSUD Waled memiliki sekitar 15 - 20 unit inkubator,\" pungkasnya. (zen)

Sumber: