Kabaret SMK PGRI Pamerkan Eskul di HUT RI

Kabaret SMK PGRI Pamerkan Eskul di HUT RI

INDRAMAYU - Tim kabaret SMK PGRI Jatibarang mampu memukau para pejabat dan peserta upacara puncak HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-72 tingkat Kabupaten Indramayu, Kamis (17/8). 
\"kabaret
Kabaret PGRI Jatibarng unjuk kebolehan di HUT RI. Foto: Tardi/Rakyat Cirebon 
Penampilan usai pengibaran bendera merah putih itu membawakan cerita sejarah perjuangan Jenderal Sudirman saat penjajahan Belanda.

Dimainkan oleh 165 siswa-siswi dari seluruh ekstrakurikuler (eskul) tersebut menggunakan konsep bernilai seni tinggi. 

Adapun eskulnya meliputi Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS), Pramuka, Paskibra, Marching Band, olahraga prestasi, dan pengembangan diri. Tampil dengan waktu terbatas, yakni sekitar 12 menit, sejarah yang diangkatnya tentang perjuangan Jenderal Sudirman bersama para pahlawan.

Komandan Distrik Militer 0616/Indramayu, Letkol Arh Benny Febrianto harapkan, semangat juang para pahlawan dapat diteladani dan menjadikan penyemangat dalam belajar untuk andil berperan membangun bangsa dan negara.

“Kami apresiasi Tim Kabaret SMK PGRI Jatibarang yang telah menunjukan penampilan terbaiknya pada puncak peringatan HUT Kemerdekaan RI,” tegasnya.

Kepala SMK PGRI Jatibarang, Haryono Suhendro ST MA MPd mengaku, pada 2015 lalu tampil dengan cerita sejarah Kapten MA Sentot, dan di 2016 menampilkan sejarah Jenderal Sudirman. 

\"Di tiga tahun berturut-turut kabaret sekolah kami juara kabupaten. Dan selama tiga tahun itu kabaret kami selalu diminta tampil dalam setiap puncak upacara peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia,\" terangnya.

Menurutnya, capaian yang diraih dan penampilan kabaret itu merupakan bentuk kepercayaan yang diberikan kepada SMK PGRI Jatibarang atau dikenal dengan sebutan Maydas 159. 

Untuk itu, pihaknya akan berupaya menjaga kepercayaan dan memberikan yang terbaik untuk dunia pendidikan, khususnya di Kabupaten Indramayu. (tar)

Sumber: