Dewan Minta Aparat Rajin Awasi Ruang Publik
Rabu 19-07-2017,05:00 WIB
INDRAMAYU - Mengantisipasi penyalahgunaan tempat publik di Indramayu oleh remaja, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Indramayu H Taufik Hidayat, meminta kepada aparat penegak hukum untuk patroli kondisi, hal itu mengingat tingginya pernikahan dibawah umur, yang kerap berujung perceraian.
|
Ketua DPRD Indramayu H Taufik Hidayat. dok. Rakyat Cirebon |
\"Terhadap tempat-tempat yang kerap disalahgunakan, kami meminta kepada aparat penegak hukum untuk bertindak, terlebih kepada aparat yang dimiliki oleh Pemerintah Daerah (Pemda),\" ujar Taufik Hidayat, kepada Rakcer disela-sela aktifitasnya.
Pihaknya juga mengaku, imbauan secara formalpun kerap disampaikan saat adanya Rapat Kerja (Raker) dengan mitra komisi. Apalagi, kini sudah adanya komitmen yang luar biasa dari kepolisian resor Indramayu dalam mewujudkan visi religus, terlebih dengan dukungan seluruh unsur Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida).
\"Bahkan Kapolresnya langsung yang berkomitmen, hal itu saat upacara peringatan hari Bhayangkari,\" ucapnya.
Ditambahkan, oleh karena itu, rapat unsur Muspida juga langsung dilaksanakan sebagai tindaklanjut komitmen tersebut, terlebih mengenai kapan terjun kelapangan, serta anggaran guna pelaksanaanya.
\"Yang jelas penegakan Peraturan Daerah (Perda) harus dilaksanakan, kerjasama antar aparat akan memudahkan kinerja, apalagi bagi Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) yang jelas melaksanakan regulasi daerah,\" imbuhnya.
Seperti diketahui, Wahid Afani, humas Pengadilan Agama (PA), berdasarkan data yang masuk menyebutkan, pengajuan dispensasi kawin mencapai 459 kasus di tahun 2015.
Adapun penyebab pernikanan dini diantaranya faktor ekonomi dan pergaulan bebas, dimana pengantin perempuan hamil diluar nikah, sedangkan untuk perceraian sendiri, dalam setiap harinya mencapai 28-32 perkara.
Sebelumnya, Wakil Bupati Indramayu, Supendi menuturkan, tingginya angka perceraian di Indramayu merupakan masalah sosial yang terjadi di masyarakat, Pemda Indramayu tengah berupaya mengetahui faktor pasti penyebabnya, agar langkah yang dilakukan dapat menyelesaikan masalah dengan tepat. (yan)
Sumber: