Penataan Curug Sempong Diminta Utamakan Keselamatan Pengunjung

Penataan Curug Sempong Diminta Utamakan Keselamatan Pengunjung

MAJALENGKA - Kondisi cuaca yang masih turun hujan akhir-akhir ini membuat objek wisata Curug Sempong di Sidamukti Kecamatan/Kabupaten Majalengka sepi pengunjung. Apalagi saat hujan jalannya yang terjal bisa membahayakan pengunjung. 
\"objek
Objek wisata curug Sempong sepi. Foto: Ist./Rakyat Cirebon
Salah seorang petugas, S Jaja mengatakan, kondisi cuaca yang tidak menentu menjadikan pengunjung Curug Sempong masih sepi. Saat ini meski akan ditata ulang, keberadaan curug Sempong akan dijadikan sebagai pendukung objek wisata alternatif setelah Paralayang.

\"Letaknya tidak jauh dari arah Paralayang di puncak bukit Panten. Kalau Paralayang ke arah timur, maka jika mau ke curug Sempong itu ke arah barat. Tepat di pertigaan pintu masuk menuju puncak Paralayang. Tapi saat ini masih sepi pengunjung,\" jelas jaja, Jumat (10/3).

Pihaknya, bahkan mengusulkan agar perubahan iklim ini menjadi pertimbangan penataan di sekitar curug Sempong. Kondisi jalan yang terjal harus diantisipasi sedemikian rupa agar insiden tengelamnya pengunjung tahun kemarin tidak terulang lagi. 

Menurutnya, tahun ini sebuah jalan alternatif akan dibangun menuju puncak Paralayang. \"Artinya konsep penataannya nanti harus benar-benar matang. Sempong ini akan menjadi alternatif setelah Paralayang. Karena bagaimanapun juga, di puncak Paralayang tidak ada nuansa curugnya. Pengunjung pasti akan mencari alternatif lain,\" ujar Jaja.

Sementara itu, salah seorang pengunjung, Dadan merasa cukup nyaman ketika berada di Curug Sempong. Hanya saja itu dulu sewaktu belum terjadinya insiden warga Indramayu yang tenggelam. 
Malahan, ia berpendapat agar jika ada penataan ulang, di sekitar area Curug harus dipasang semacam jaring dari baja, untuk menghindari adanya batu dari atas yang terjatuh.

\"Pengamanan harus diutamakan, kita atau siapapun tidak ingin ada lagi peristiwa tahun kemarin terulang kembali. Karena kalau terjadi lagi akan repot nantinya,\" ujarnya. (hrd)

Sumber: