TPA Cipanas akan Tampung Sampah dari Barat

TPA Cipanas akan Tampung Sampah dari Barat

Sidak, Komisi III Minta FS dan DED Segera Dirampungkan

DUKUPUNTANG – Pemerintah daerah melalui Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Cirebon menyiapkan tempat pembuangan akhir (TPA) seluas 16 hektare di Desa Cipanas Kecamatan Dukupuntang.
\"tinjau
DLH tinjau lokasi TPA. Foto: Ari/Rakyat Cirebon

Kepala Bidang Kebersihan pada Dinas Lingkungan Hidup, Dedi Sudarman mengatakan, pada tahap awal nanti akan dilaksanakan pembebasan lahan tiga titik, salah satunya Desa Cipanas untuk TPA wilayah barat.

“Nanti untuk pembebasan lahan ini yang melakukan tim apresial dari BPN. Yang menentukan harga mereka kita tidak ikut langsung,” paparnya pada Rakcer, Selasa (10/1).

Nanti juga, sambungnya, pihaknya akan mengumpulkan tokoh masyarakat dan pemuda untuk sosialisasi pengelolaan sampah di Desa Cipanas. Menurut Dedi, sampah bukan sesuatu yang menakutkan, sebab bisa dikelola dan tidak menimbulkan bau.

“Tidak akan bau karena akan dikelola dengan mesin inseminator. Jadi perkiraan sampah 100 meter kubik yang masuk ke TPA Cipanas akan segera dikelola jadi tidak menumpuk,” paparnya.

Disinggung mengenai pencemaran, Dedi menegaskan hasil kajian atau pra fisibility study (FS) yakni memungkinkan lokasi tersebut. Sebab setelah dilakukan tes geolistrik di kedalaman 6 meter tidak ada pencemaran karena berisi bebatuan.

“Kalau ada pencemaran itupun sangat kecil sekali. Kita sudah lakukan kajian dan hasilnya cukup baik,” tandasnya.

Kaitan dengan fasilitas penunjang, sambungnya, pihaknya akan kordinasi dengan OPD lain. Sebab selain memperbaiki akses jalan menuju TPA, juga harus ada listrik.

“Pak bupati melalui sekda menginginkan triwulan pertama ini bisa terlaksana, mudah-mudahan bisa selesai cepat,” harapnya.

Sementara itu Sekretaris Komisi III, Sofwan mengatakan, Desa Cipanas dipilih menjadi lokasi TPA untuk wilayah barat karena lokasinya jauh dari penduduk dan juga hasil kajian memungkinkan untuk dijadikan TPA.

“Kita harap FS dan DED segera diselesaikan, sehingga bisa langsung digunakan sambil pembenahan infrastruktur,” ungkapnya.

Politisi Partai Gerindra ini mengingatkan agar perbaikan infrastruktur tidak hanya dilakukan di akses menuju TPA.

Namun, juga infrastruktur lainnya di Desa Cipanas. Karena anggap saja itu bagian dari kompensasi dari pemerintah daerah untuk warga sekitar.

“Jangan hanya untuk akses masuk saja, tapi jalan dalam desa juga perlu diperhatikan. Nanti saya akan minta Dishub untuk PJU nya,” imbuhnya. (ari)

Sumber: