Koramil Lelea Rehab Rumah Nenek Sebatangkara

Koramil Lelea Rehab Rumah Nenek Sebatangkara

LELEA - ‎Berawal dari melihat seorang nenek yang menempati sebuah gubuk, personel TNI dari Komando Rayon Militer (Koramil) 1612/Lelea terpanggil kepeduliannya.
\"tni
TNI rehab rumah nenek Surtinih. Foto: Tardi/Rakyat Cirebon

Sebuah rumah kosong direhab seijin pemiliknya untuk ditempati nenek yang diketahui sebatangkara tersebut.

Komandan Komando Distrik Militer (Kodim) 0616/Indramayu, Letkol Arh Benny Febrianto didampingi Danramil 1612/Lelea, Kapten Inf Sugianto mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan bersama masyarakat.

Serta berkordinasi dengan pemerintah desa‎ dan kecamatan itu dalam bentuk perehaban rumah kosong milik Karman untuk tempat tinggal nenek malang bernama Surtinih.

\"Awalnya anggota kami yaitu Danramil Lelea melihat ada seorang nenek di gubuk pinggir jalan raya Lelea-Tugu, tepatnya di Desa Telagasari,\" jelasnya, Senin (2/1).

Nenek yang sudah menggunakan alat bantu tongkat untuk berjalan itu, dipastikan tidak memiliki suami, anak, dan kerabat.

Ironisnya, kehidupan yang dijalaninya hanya mengharapkan belas kasihan dari orang, bisa makan jika ada yang memberikan makanan.

\"Nenek Surtinih sangat membutuhkan perhatian dan kepedulian yang dapat membantunya dari kesusahan, beban hidupnya sangat berat sekali,\" ungkapnya.

Atas dasar itu, kemudian pihaknya melakukan musyawarah dengan aparat desa dan kecamatan setempat ‎untuk membahas langkah-langkah yang perlu dilakukan.

Dan dalam pembahasannya menemukan sebuah rumah semi permanen milik seorang warga bernama Karman yang tidak dihuni.

\"Kami langsung mendatangi pemilik rumah kosong, dan ternyata diijinkan untuk ditempati nenek Surtinih. Tapi kondisi bangunannya sudah tidak layak,\" kata dia.

Dengan didapatnya ijin dari pemilik rumah kosong itu, satu-satunya pilihannya adalah melakukan perehaban agar layak untuk dihuni. Dan kini proses rehab dengan memperbaiki ‎hampir semua bagian masih dilakukan.

\"Tinggal sedikit lagi sudah selesai dan bisa langsung ditempati. Mudah-mudahan bisa bermanfaat, dan ini semua berkat andil semua pihak termasuk masyarakat,\" pungkasnya. (tar)

Sumber: