Raja Susu Sediakan Aneka Olahan Susu Murni
Pengelola Raja Susu, Apip menjelaskan, susu murni banyak diminati masyarakat, karena dipercaya dapat meningkatkan kebugaran dan kesehatan tubuh.
“Manfaatnya untuk kesehatan dan kebugaran. Karena susu murni banyak mengandung vitamin,” ungkap Apip kepada Rakcer, kemarin.
Sehari, kata dia, Raja Susu mampu melayani pembelian susu murni olahan dengan jumlah yang terbilang lumayan. Biasanya, permintaan olahan susu murni meningkatan saat musim liburan seperti sekarang ini.
“Kalau orang jualan kadang ramai kadang sepi. Yang paling ramai itu saat liburan saja. Biasanya anak sekolah dan anak-anak kampus datang kesini,” jelasnya.
Meski begitu, kata dia, banyak juga masyarakat yang tergoda menikmati olahan susu murni. Susu murni dipercaya masyarakat untuk meningkatkan stamina. Sehingga, karyawan di sekitar kedai Raja Susu menyempatkan untuk mampir.
Menurutnya, jika kurang suka dengan rasa susu murni yang biasa ditemukan di banyak tempat, Raja Susu menyediakan olaha susu beraneka rasa.
Mulai dari tawar, rasa teh, gula merah hingga susu murni rasa madu.
“Harga dan rasanya kami sudah siapkan di list. Tinggal pilih saja mulai dari Rp6 ribuan untuk susu tawar sampai dengan Rp15 ribuan untuk susu telur madu jahe plus rempah,” katanya.
Selain itu, kata Apip, Raja Susu juga menyediakan aneka kudapan yang sangat cocok dimakan sebagai pendamping susu.
Misalnya, menyantap susu murni dengan burger daging sapi atau pisang bakar keju susu.
“Menu tersebut sebagai sebagai pelengkap minum susu,” pungkas Apip. (wan/mgg)
Sumber: