Ruri Mohon Dukungan, Affiati: Semoga Lebih Baik

Selasa 02-08-2022,07:00 WIB
Editor : Rifki Nurcholis

RAKYATCIREBON.ID, CIREBON - Ruri Tri Lesmana resmi menjabat ketua DPRD Kota Cirebon di sisa masa jabatan menggantikan Affiati SPd, Senin (1/8) kemarin. Itu setelah melalui Rapat Paripurna DPRD Pengucapan Sumpah/Janji Ketua DPRD Kota Cirebon.

Imbasnya, posisi Ruri di Alat Kelengkapan DPRD (AKD) juga dirombak, dan diumumkan pada paripurna kemarin. Posisinya di Komisi I, secara otomatis dilepas. Karena sesuai ketentuan, pimpinan DPRD tidak boleh ada di AKD. Saat ini, posisi tersebut diisi oleh Affiati.

Begitu juga di internal fraksi, ada perubahan di Fraksi Gerindra. Posisi ketua fraksi yang sebelumnya ditempati Ruri, sesuai dengan SK dari DPP Partai Gerindra, digantikan oleh Fitrah Malik.

Sementara untuk posisi-posisi kelembagaan tidak tetap, semacam panitia khusus pembahas raperda, posisi Ruri dan Affiati secara otomatis mengikuti pergantian.

Dalam sambutan pertamanya, saat memimpin sidang, setelah menerima palu sidang dari Pimpinan DPRD, Ketua DPRD Kota Cirebon, Ruri Tri Lesmana mengajak semua ketua fraksi untuk bersama-sama meningkatkan kinerja DPRD.

"Saya mengajak semua ketua fraksi untuk lebih meningkatkan prinsip kolektif kolegial. Mohon dukungan dan mari kita sama-sama meningkatkan kebersamaan, kerja sama. Agar kinerja tugas dan fungsi DPRD lebih baik lagi," ungkap Ruri.

Tak hanya memberikan sambutan kepada internal, Ruri juga berkomitmen untuk meningkatkan sinergitas dengan unsur eksternal, termasuk jajaran Forkopimda.

"Demikian juga kemitraan dan sinergitas dengan Forkopimda dan semua pihak, serta seluruh elemen masyarakat yang sudah terjalin dengan baik, untuk sama-sama kita tingkatkan lagi. Terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada semua pihak atas lancarnya agenda hari ini," ucapnya.

Di tempat yang sama, Ketua Fraksi Gerindra DPRD Kota Cirebon, Fitrah Malik mengatakan, semua yang berjalan adalah instruksi dari partai, termasuk kepercayaan dan penugasan yang diberikan kepadanya untuk menjadi ketua fraksi.

"Ini adalah perintah partai. Dan semua kader harus melaksanakannya. Khususnya Fraksi Gerindra, yang berubah posisi pak Ruri yang awal diganti Affiati, di antaranya di komisi I, Pansus Raperda Damkar dan anggota Pansus Nelayan dan Garam. Untuk AKD, pak Ruri hanya di komisi I," papar Fitrah.

Terpisah, Affiati SPd yang kini menjadi anggota Fraksi Gerindra mengatakan, masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan, dan ia tinggalkan dalam posisi ketua DPRD. Maka dari itu, ia mengharapkan ketua DPRD yang baru bisa menyelesaikannya di sisa masa jabatan yang ada.

"Alhamdulillah tugas saya sebagai ketua DPRD sudah selesai. Mudah-mudahan DPRD akan lebih baik. Saya merasa masih banyak PR yang harus dikerjakan. Selamat bekerja kepada pak Ruri sebagai ketua DPRD," ungkap Affiati.

Setelah ini, masih dikatakan Affiati, ia akan bekerja dan berjuang lebih maksimal sebagai anggota DPRD, dan menjadi representasi dari 4.311 konstituen yang diwakilinya di Griya Sawala.

"Saya akan mulai mengikuti agenda kegiatan Komisi I. Amanah saya sebagai ketua DPRD selesai, saya lega, tidak ada beban. Saya akan berjuang sebagai anggota DPRD untuk persiapan 2024," tuturnya. (sep)

Kategori :

Terpopuler