CIREBON, RAKYATCIREBON.DISWAY.ID - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Cirebon selama beberapa jam pada Jumat (17/1/2025) menyebabkan sejumlah kawasan terendam banjir.
Curah hujan yang tinggi mengakibatkan sungai-sungai meluap dan merendam permukiman warga serta fasilitas lainnya, termasuk jalan umum. Banjir di Kota Cirebon tersebut menggenangi empat kecamatan, termasuk wilayah pesisir.
Sementara menurut Penjabat Walikota Cirebon, Agus Mulyadi, bahwa bencana banjir di Kota Cirebon ini disebabkan oleh intensitas hujan yang tinggi di wilayah hulu dan kondisi semakin diperparah dengan kiriman volume air dalam jumlah besar ke Kota Cirebon serta pasangnya air laut.
"Informasi di laut sedang kondisi pasang, jadi air dari sungai lambat mengalir," kata Agus Mulyadi.
Menurut dia, wilayah Kota Cirebon dilewati cukup banyak anak sungai yang bermuara ke laut.
Menanggapi kejadian banjir yang mengepung Kota Cirebon, Kapolres Cirebon Kota AKBP Eko Iskandar bersama unsur Forkopimda Kota Cirebon langsung turun ke lokasi untuk membantu dan mengevakuasi warga yang terdampak.
“Kami menerjunkan lebih dari 250 personel untuk membantu masyarakat terdampak banjir. Kita bagi ke beberapa kecamatan, karena ada 4 kecamatan yang terdampak,” kata Kapolres Cirebon Kota AKBP Eko Iskandar.
Bukan hanya badan Eksekutif yang mulai bergerak untuk menangani masalah banjir di Kota Cirebon, tetapi juga badan Legislatif, DPRD Kota Cirebon, yang meminta pihak terkait untuk lebih serius dalam mengatasi banjir di kota ini.
Anggota Komisi II DPRD Kota Cirebon, Anton Octavianto SE MM MMTr, mendesak DPUTR Kota Cirebon dan BBWS untuk menganggarkan kembali program perbaikan senderan kali yang sempat dihentikan pada tahun 2020 akibat pandemi Covid-19.
Anton menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah daerah, melalui DPUTR Kota Cirebon, dan BBWS dalam mengatasi banjir di Kota Cirebon.
Ia juga mengingatkan agar pihak-pihak terkait segera mengambil langkah konkret untuk menyelesaikan permasalahan yang sudah berlangsung bertahun-tahun.
Dengan perhatian yang serius dan alokasi anggaran yang memadai, Anton berharap penanganan banjir di kawasan rawan seperti Kelurahan Kalijaga dapat segera teratasi, sehingga keselamatan dan kenyamanan warga Kota Cirebon dapat terjamin.
"Kolaborasi antar semua pihak harus dimaksimalkan, karena tidak bisa jika menyelesaikan sendiri-sendiri,” katanya.
Berikut adalah daftar wilayah yang terkena banjir di wilayah Kota Cirebon.
Wilayah yang Terkena Banjir di Kota Cirebon
Kecamatan Harjamukti
- RW 02 Kanggraksan Selatan