300 Prajurit TNI Evakuasi Korban Banjir di Wilayah Cirebon Timur

Sabtu 24-02-2018,00:00 WIB



RAKYATCIREBON.CO.ID -  Komandan Korem 063/SGJ, Kolonel Inf Veri Sudijanto Sudin SIP turun langsung melakukan evakuasi korban banjir akibat meluapnya sungai Cisanggarung di desa Cilingkrang Kecamatan Pasaleman Kabupaten Cirebon, Jum’at (23/02).

Sebagaimana diketahui, intensitas curah hujan yang sangat tinggi mengakibatkan sungai Cisanggarung meluap dan mengenangi tiga Desa di Kecamatan Pasaleman dengan ketinggian rata-rata 1,5 meter.

Dalam keterangannya, Danrem 063/SGJ, Kolonel Inf Veri Sudijanto Sudin SIP menyampaikan, setelah mengetahui adanya potensi banjir, pihaknya langsung mengintruksikan Dandim 0620/Kabupaten Cirebon dan Dandenbekang Cirebon untuk mendirikan posko dan dapur umum serta layanan kesehatan masyarakat di titik-titik lokasi yang terdampak banjir.

\"Saya sudah instruksikan pasukan siaga, kita akan terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk untuk menanggulangi bencana alam ini,\" ungkap Veri di lokasi banjir. Dituturkan Veri, bencana alam merupakan peristiwa luar biasa yang dapat menimbulkan penderitaan bagi yang mengalaminya.

Mengingat dampak yang luar biasa tersebut, maka penanggulangan bencana alam harus dilakukan dengan menggunakan prinsip dan cara yang tepat. \"Penanggulangan bencana pada saat sudah terjadi harus dilakukan dengan tepat dan cepat,\" tuturnya.

Lebih lanjut, orang nomor satu di Komando Resort Militer 063/SGJ tersebut menjelaskan, peran TNI dalam penanggulangan bencana alam yang terjadi di setiap daerah telah diatur dalam Undang-undang Republik Indonesia nomor 24 tahun 2007.

Dalam pelaksanaannya, kata dia, saat ini TNI sudah membentuk Pasukan Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (PRCPB) yang selalu siap digerakkan sewaktu-waktu bila terjadi Bencana Alam.

\"TNI sudah diamanatkan oleh undang-undang untuk siap melakukan penanggulangan bencana, dan kita sudah bentuk pasukan khusus untuk itu,\" jelas Veri. Untuk para korban bencana banjir, Veri mendoakan agar semua diberikan kesabaran dan bisa mengambil hikmah dari kejadian banjir ini.

Dari informasi yang berhasil dihimpun, sedikitnya 300 prajurit TNI dipimpin langsung oleh Danrem melakukan evakuasi di lokasi-lokasi yang terdampak banjir di wilayah Cirebon Timur. (sep)
Tags :
Kategori :

Terkait