PPNI Kuningan Tetapkan Dua Perawat Berprestasi

PPNI Kuningan Tetapkan Dua Perawat Berprestasi

PENGHARGAAN. Ketua DPD PPNI Kuningan, H Cecep Mahpud sebut pihaknya memilih dua perawat berprestasi untuk diberikan hadiah pada Hari Kesehatan Nasional.--

RAKYATCIREBON.IDKUNINGAN - Dalam rangka Hari Kesehatan Nasional (HKN), DPW menyelanggarakan berbagai kegiatan perlombaan baik olahraga, kesenian yang puncak acaran kegiatan tersebut akan dipusatkan di Kabupaten Kuningan, salah satu kegiatannya yaitu pemilihan perawat berprestasi untuk kategori pelayanan di Rumah Sakit dan Perawat Pendidik (Dosen) di Intitusi Pendidikan Keperawatan di Tingkat Jawa Barat.

 

Ketua DPD PPNI Kuningan H Cecep Mahpud SKep Ners MH menyampaikan, DPD PPNI sangat menyambut baik kegiatan Hari Kesehatan Nasional yang diselenggarakan oleh DPW PPNI jabar, apalagi puncak acaranya akan dilaksanakan di Kabupaten Kuningan dengan menghadirkan seluruh DPD PPNI se jawa Barat di Kuningan.

 

Adapun untuk pemilihan perawat berprestasi, kata Cecep, DPD PPNI Kuningan sudah gerak cepat membentuk tim pemilihan yang di ketua oleh Ibu Nani sebagai Wakabid Kesejahteraan DPD PPNI Kuningan.

 

 “Alhamdulillah Tim sudah bekerja maksimal dari tanggal 4 sampai dengan 15 Oktober, dengan melakukan penilaian terhadap perawat di Rumah Sakit Se Kabupaten Kuningan dan Perawat Pendidik di Instansi Pendidikan Keperawatan,” kata Cecep.

 

Khusus untuk perawat Pendidik berprestasi, lanjut Cecep, indikator penilaian dilihat dari kegiatan perawat pendidik atau dosen tersebuit selama 5 tahun terakhir dalam pelaksanaan Tri Darma Perguruan Tinggi, yaitu pengajaran, pengabdian masyarakat dan penelitian.

 

“Alhamdulillah berdasarkan hasil seleksi yang ketat sesuai dengan indikator penilaian yang telah dibuat oleh DPW PPNI Jabar, maka kami bersama tim penilai memutuskan pemenang Perawat Berpretasi kategori Berprestasi di pelayanan Keperawatan di Rumah sakit diberikan kepada Winanengsih SKep Ners dari Komisariat DPK Rumah Sakit Juanda dan pemenang kategori perawat pendidik berprestasi yaitu Aria Pranatha SKep Ners MKep dari DPK Stikes Kuningan, sekaligus menjabat sebagai Sekretaris DPD PPNI Kuningan,” jelasnya.

 

Dalam kesempatan ini, DPD PPNI Kuningan menyampaikan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya kepada semua panitia HKN, Tim Penilai Perawat Berprestasi dan mengucapkan selamat kepada saudari Wina dan Saudara Aria Pranatha yang akan dilombakan kembali di tingkat Provinsi.

 

“Kami berharap bisa menang di tingkat Jawa Barat, sehingga membawa harum nama Kabupaten Kuningan,” harapnya.

 

Sementara itu, pemenang kategori perawat pendidik berprestasi Aria Pranatha menyampaikan, rasa terimakasih yang sebesar besarnya kepada ketua DPD PPNI, Ketua Stikes kuningan, semua panitia dan seluruh anggota perawat, yang sudah mendukung sehingga terpilih menjadi perawat berprestasi khususnya kategori perawata pendidik berprestasi.

 

“Sebenarnya saya pribadi masih banyak kekurangan yang harus diperbaiki, semoga momentum ini sebagai pengingat bagi saya untuk terus memperbaiki diri dan meningkatkan kompetensi, sehingga bisa dirasakan bermanfaat untuk masyarakat secara luas. Mohon doa dan dukungan dari semuanya saya dan bu Wina akan melanjutkan perjuangan pemilihan perawat Berprestasi di tingkat jawa Barat, semoga Allah SWT memberikan kesehatan, kekuatan, kesabaran dan kesuksesan dunia akherat untuk kita semua,” pungkas Kang Aria sapaan akrabnya.(ale)

 

 

Sumber: