Daftarkan Bacaleg ke KPU, Fitria: 9 Kursi Target Realistis PDIP
Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Cirebon, Fitria Pamungkaswati memimpin pasukannya mendaftarkan Bacaleg ke KPU, Kamis (11/5). FOTO: ASEP SAEPUL MIELAH--
RAKYATCIREBON.ID, CIREBON - Partai kedua yang mengajukan Bacalegnya ke KPU Kota Cirebon pada Kamis, tanggal 11 Mei adalah partai yang dipimpin Srikandi Politik Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Cirebon, Fitria Pamungkaswati.
Tepat satu jam setelah Partai Hanura, pukul 10.00 WIB, kader Banteng tiba di Kantor KPU di jalan Wahidin, mengantarkan para Bacaleg yang akan diusungnya di Pileg 2024, untuk didaftarkan kepada KPU.
"Hari ini, tanggal 11 Mei, tepat pukul 10, sesuai interuksi DPP, serentak se-Indonesia, PDI Perjuangan mendaftarkan Bacaleg," ungkap Fitria usai mengajukan Bacaleg ke KPU.
PDI Perjuangan, full mengajukan nama-nama Bacaleg sebanyak 35 nama, dimana unsur-unsur ketentuan yang dipersyaratkan, seperti kebutuhan minimal prosesntase caleg perempuan, dipastikan sudah terpenuhi.
"30 persen keterwakilan gender kita pastikan terpenuhi, kita tidak kurang stok kader perempuan. Bacaleg kita dari berbagai macam background, eksternal maupun internal, ada pengusaha," jelas Fitria.
Tak kalah dengan partai lain, peraih enam kursi di DPRD Kota Cirebon pada Pileg 2019 tersebut pun bertekad meningkatkan perolehan suara, serta kursinya di legislatif.
Bukan hal yang mustahil, kata Fitria, PDI Perjuangan menetapkan target bisa dapat 9 kursi pada Pileg 2024 mendatang, dan itu diatas kertas sudah berdasarkan perhitungan yang matang.
"Sebanyak 35 nama sudah didaftarkan, setelah berhitung, target kita bisa dapat 9 kursi," ujar Fitria.
Ditambahkan Fitria, keyakinan akan target partainya di Kota Cirebon tersebut, bukan hanya didasarkan pada hasil perhitungan yang matang, namun juga melihat potensi nama-nama caleg yang dipasang.
Setelah pendaftaran diterima KPU, ditambahkan Fitria, struktur partai, maupun para Bacaleg, akan mulai bekerja ekstra menggalang suara, agar bisa memenangkan partai, dan meraih target-target yang ditetapkan.
"Incumbent kita maju semua, minus pa Edi yang naik ke DPRD Provinsi, kita prioritaskan kader, langkah selanjutnya, kita langsung tancap gas dengan konsolidasi-konsolidasi tingkat DPC sampai anak ranting," kata Fitria. (sep)
Sumber: