LEZAT ! 5 Resep Masakan Berbahan Minyak Zaitun

LEZAT ! 5 Resep Masakan Berbahan Minyak Zaitun

Minyak Zaitun, Olive Oil-ist-rakyatcirebon.id

Berasal dari bahasa Yunani, minyak zaitun memang lebih sering dimanfaatkan untuk membuat resep masakan ala Barat. Sebagai dressing salad, misalnya. atau cocolan roti. Namun tahukah anda ?

Ternyata minyak yang kaya akan antioksidan ini dapat digunakan untuk memasak hidangan Nusantara, lho.

Berbagai resep tradisional bahkan dapat dipadukan dengan minyak zaitun, tanpa merubah cita rasanya. Yuk intip rekomendasi kreasi olahan minyak zaitun sebagai berikut :

BACA JUGA:Resep Biskuit Regal Caramel Wijen Sederhana Tapi Tetap Lezatt, Camilan Manis yang Wajib Kamu cobain! 

1. Tumisan Sapi Lada Hitam

Sepintas , tampilan dari sajian ini mirip dengan sapi lada hitam  pada umunya. Namun, yang membedakan adalah adanya campuran minyak zaitun yang digunakan untuk merendam dan menumis dagingnya.

Potongan daging sapi yang akan ditumis di rendam terlebih dahulu dengan menggunakan berbagai bumbu, mulai dari jahe bubuk, minyak zaitun, tepung jagung, atau maizena. Bahan tersebut akan membuat tekstur daging menjadi lebih renyah. 

Setelah itu, tumis adaging sapi yang telah direndam bersama bumbu hingga setengah matang. Lalu, tumisan kembali bersama bawang bombay, bawang putih, bawang merah, jahe dan paprika hingga matang. 

Kemudian, tambahkan sedikit ait, lada dan garam untuk menambah rasa. Jangan lupa sakikan dengan sepiring nasi hangat agar rasanya semakin nikmat.

BACA JUGA:LEZAT ! 3 Resep Kue Mini Empuk yang Cocok untuk Bekal Anak Sekolah

 

2. Perkedel Jagung

Salah satu masakan yang sering disajikan saat jamuan makan dirumah adalah perkedel. 

Hidangan ini terbuat dari kentang yang dihaluskan dan dibentuk bulat, lalu digoreng bersama balutan telur. 

Nah, resep perkedel ini cukup beda pada umumnya. Menggunakan bahan dasar tepung terigu dan jagung manis, lalu dicampur bersama minyak zaitun, kaldu ayam, cabai air dan daun ketumbar dan diaduk hingga tercampur merata. 

Goreng adonan tersebut menggunakan minyak zaitun hingga berwarna keemasakn, dan sajikan selagi hangat.

BACA JUGA:PAKCOY SAUS TIRAM RESEP ALA RESTO, RASANYA LEZATT

 

3. Tumis Udang Balado

Bila anda ingin mencoba resep masakan simpel dan lezat untuk jamuan makan keluarga, hidanga tumis udang balado dapat menjadi salah satu pilihan.

Caranya, rendam udang dengan jeruk nipis dan garam terlebih dahulu. Kemudian, tumis udang dengan minyak zaitun hingga warnanya beribah kemerahan, lalu sisihkan. 

Setelahnya, oseng bumbu balado yang terdiri dari cabai, bawang merah, bawang putih, tomat, garam, dan gula hingga harum dan sedikit kering. Tambahkan udang yang sudah matang ke dalam bumbu, lalu sajikan bersama potingan daun bawang. Mudah, bukan ?

BACA JUGA:Tanpa Oven! Resep Kue Lumpur Surga Lumer di Mulut

 

4. Ayam Goreng Berempah

Hidangan yang satu ini terbuat dari sayap ayam lembut yang dipadukan dengan berbagai bumbu rempah sehingga kaya rasa dan gurih. 

Sebelum digoreng, sayap ayam direndam terlebih dahulu dengan berbagai bumbu yang sudah dihluskan, mulai dari jahe, bawang merah, bawang putih, cabai kering, serai dan minyak zaitun.

Tak lupa, bumbu rendaman tersebut juga ditambahkan dengan rempah-rempah kering yang terdiri dari kunyit bubuk, ketumbar bubuk, jinten bubuk, garam, serta kari bubuk. 

Proses perendaman ayam sendiri memerlukan waktu cukup lama, yakni kurang lebih 6 jam agar bumbunya meresap sempurna.

Goreng ayam yang sudah selesai direndam dengan teknik deep-fry hingga matang. Sajikan dengan sedikit perasan jeruk nipis untuk memberikan sensasi segar.

BACA JUGA:Inilah Resep Kue Lumpur Labu Kuning Super Lembut

 

5. Udang Tumis Kangkung

Ternyata, hidangan rumahan tadisional juga dapat diolah dengan minyak zaitun, lho. Salah satunya adalah sajian udang tumisa kangkung yang kerap menjadi hidangan rumahan.

Cara membuatnya pun tak sulit, cukup tumis udang menggunakan minyak zaitun hingga berwarna kemerahan, lalu sisihkan. 

Setelahnya, tumis bawang merah hingga kecoklatan, dan tambahkan bumbu dasar yang terdiri dari bawang putih, tauco, terasi udang dan cabai rawit panjang hingga harum.

Kemudian, tambahkan kangkung yang sudah dicampur bersama bawang merah, asam jawa, kecap asin dan garam, lalu goreng keduanya hingga kering. Terakhir, tambahkan udang yang telah dimasak dan aduk hingga merata.

 

BACA JUGA:Resep Kue Kering Karamel Wijen yang Lezat

 

Nah dari  lima resep makanan di atas, bisa diketahui bahwa minyak zaitun bisa diolah dengan masakan tradisional maupun modern ya.

 

Sumber: