Berikut 5 Rekomendasi Tempat Makan Dimsum di Jakarta Selatan dengan Harga Terjangkau
Rekomendasi tempat makan dimsum di Jakarta. Foto: Pinterst/rakyatcirebon.disway.id--
4. YinYang DimSum
Alamat YinYang DimSum terletak di Jalan Senopati Nomor 61, Selong, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Restoran ini menawarkan beragam pilihan dimsum enak seperti Xiao Long Bao, Ha Kau, Tausa Bao, Chicken Feet, Golden Prawn, Chicken Charsiu Bao, dan Crispy Prawn Beancurd Roll.
Harga seporsi dimsum di sini berkisar antara Rp 29.000 hingga Rp 47.000. YinYang DimSum melayani pelanggan setiap hari mulai pukul 11.00 hingga 21.00 WIB.
5. Ling Ling Dim Sum & Tea House
Alamat Ling Ling Dim Sum & Tea House berada di Jalan Cikajang Nomor 72, Petogogan, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Restoran ini menyajikan dimsum kukus, goreng, dan panggang dengan harga mulai dari Rp 30.000.
Menu unggulan yang dapat dinikmati di sini antara lain Salted Egg Custard Bun, Mushroom Shiu Mai, Red Bean Onde-onde, Chicken Spring Roll, dan Beef Char Siu Puff.
Ling Ling Dim Sum & Tea House melayani pelanggan setiap Senin-Kamis pukul 10.00-21.00 WIB, Jumat pukul 10.00-05.00 WIB, Sabtu pukul 08.00-05.00 WIB, dan Minggu pukul 08.00-21.00 WIB.
Dengan rekomendasi ini, kamu dapat menjelajahi berbagai pilihan dimsum lezat di Jakarta Selatan tanpa perlu khawatirkan budget yang terlalu besar. Selamat menikmati sajian dimsum yang lezat dan terjangkau!
Simak berita dan artikel menarik lainnya di Google News.
Sumber: