Gerindra Konsolidasikan Kekuatan Sayap Partai, Suhendrik Diperkenalkan

Gerindra Konsolidasikan Kekuatan Sayap Partai, Suhendrik Diperkenalkan

Partai Gerindra mengumpulkan seluruh sayap Partai untuk menyatukan kekuatan, Bacawalkot mereka, H Suhendrik pun diperkenalkan. FOTO: ASEP SAEPUL MIELAH/ RAKYAT CIREBON--

CIREBON - Partai Gerindra terus memperkuat kekuatan internal menjelang Pilkada 2024, konsolidasi di internal terus dilakukan, baik dengan struktur partai, maupun sayap-sayap partai yang ada.

 

Setelah sebelumnya, DPC melakukan konsolidasi dengan struktur di tingkat PAC hingga ranting, kemarin, DPC Partai Gerindra Kota Cirebon melakukan konsolidasi dengan sayap-sayap partai, yang juga bakal menjadi kunci kemenangan Gerindra di tingkat gresrut.

 

Sebagaimana diketahui, di Kota Cirebon, Gerindra mempunyai beberapa sayap partai, seperti Satuan Relawan Indonesia Raya (SATRIA), Perempuan Indonesia Raya (PIRA), Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya (PPIR), Tunas Indonesia Raya (TIDAR), Kesehatan Indonesia Raya (KESIRA), Garuda Muda Indonesia (GMI) hingga Pedagang Pejuang Indonesia Raya (PAPERA).

 

BACA JUGA:Fitria Akui Buka Komunikasi dengan Charly

 

Sayap-sayap partai tersebut, dikonsolidasikan untuk berada dalam satu barisan memenangkan Gerindra di Pilkada, termasuk memenangkan pasangan calon yang bakal diusung.

 

Bakal Calon Walikota Gerindra, H Suhendrik pun hadir dalam konsolidasi bersama sayap-sayap Gerindra kemarin.

 

Suhendrik mengaku, ia diundang struktur DPC untuk hadir dan memperkenalkan diri kepada sayap-sayap partai pemenangan Gerindra.

 

BACA JUGA:7 Camilan yang Tinggi Protein Cocok untuk Diet

 

"Alhamdulillah, saya diundang untuk bertemu dengan seluruh sayap partai Gerindra," ungkap Suhendrik.

 

Ia pun mendukung, dan mengapresiasi langkah cepat Gerindra dalam mengkonsolidasikan semua kekuatan partai yang ada menjelang Pilkada.

 

Melihat gerakan masif Gerindra, Suhendrik pun yakin, semua kekuatan bisa terkoordinir satu suara memenangkan partai, dan sebagai salahsatu kandidat kepala daerah yang diusung Partai Gerindra, ia melihat kesolidan kekuatan partai di Gerindra sangat kuat.

 

BACA JUGA:3 Olahan Makanan ini Menjadi Praktis Karna Microwave

 

"Saya melihat mesin partai Gerindra sudah mulai panas. Pendaftaran ke KPU menyisakan waktu 1 bulan kedepan, jadi Gerindra sudah siap gaspol," jelas Suhendrik.

 

Sementara itu, Ketua DPC Partai Gerindra Kota Cirebon, H Eman Sulaeman mengatakan, konsolidasi strukut partai dengan semua sayap pemenangan ini, sengaja dilakukan dengan menghadirkan Bacawalkot mereka, H Suhendrik, dengan tujuan agar seluruh kekuatan partai mengetahui, arah perjuangan yang akan mereka jalani pada Pilkada nanti.

 

"Konsolidasi ini, kami lakukan dalam rangka membangun soliditas menjelang Pilkada, dan supaya seluruh kader dan sayap partai kenal dengan bakal calon Walikotanya," kata H Eman.

 

BACA JUGA:3 Alasan Kenapa Orang Jepang Suka Makan Ikan Mentah

 

Dari konsolidasi tersebut, H Eman memastikan, sayap pemenangan Gerindra, satu suara siap bertempur di Pilkada, dan siap memenangkan Bakal Calon yang diusung nanti.

 

"Tadi hadir pendiri partai Gerindra, abah Enjo dan dewan penasehat, Sunarko Kasidin. Alhamdulillah pertemuan begitu bersemangat. Sayap partai siap memenangkan Suhendrik pada Pilkada November 2024 mendatang," kata H Eman. (sep)

Sumber: