HIMAFIL dan HIMABKI Gelar Acara Refleksi Hari Autism

HIMAFIL dan HIMABKI Gelar Acara Refleksi Hari Autism

RAKYATCIREBON.ID - Himpunan Mahasiswa Akidah Filsafat (HIMAFIL) dan Himpunan Mahasiswa Bimbingan Konseling Islam (HIMABKI) IAIN Syekh Nurjati Cirebon saling berkolaborasi menggelar acara refleksi hari autism dengan diskusi bedah film. Acara yang digelar di Griya Ashabul Harakah ini membedah film yang berjudul “The Peanut Butter Falcon”. Sabtu, (1/5).

Sebagai ketua pelaksana, Anggi Sundawa mengatakan, Sebuah diskusi merupakan rana penting bagi mahasiswa untuk menambah wawasan yang lebih banyak, apalagi diskusi yang dilakukan oleh dua jurusan yang berbeda ini merupakan hal yang tidak biasa.

“Dan saya sangat senang diskusi ini berjalan dengan baik, karena diskusi yang melibatkan jurusan lain atau diskusi lintas jurusan ini merupakan program dari divisi keilmuan filsafat yang akan dilakukan setiap bulannya, dan alhamdulillah diskusi ini merupakan awal dari diskusi lintas jurusan pada periode kepengurusan sekarang,\" tambah Anggi.

Anggi melanjutkan, diskusi ini kita mencari dimana titik jenuh dari kedua belah pihak dengan pandangan yang berbeda-beda  mengenai film ini, hal ini bertujuan agar kita tidak salah pandang terhadap autism atau down syndrome.

“Maka dari itu dengan diskusi ini kita dapat memahami mereka yang memiliki disabilitas, karena tidak semua kelebihan itu mempunyai kelebihan kadang kita menemukan kelebihan dalam kekurangan,\' tegas Anggi.

Sifa Fauziah, selaku ketua HIMAFIL menyampaikan, Semoga dengan diskusi ini bisa membuka peluang untuk berkolaborasi dan diskusi dengan jurusan lainnya karena diskusi lintas jurusan ini kita dapat menambah wawasan baru dimana perspektif mereka yang berbeda-beda dan beragam antar jurusan dengan satu tema atau permasalahan tertentu.

“Dan saya berharap semoga diskusi lintas jurusan yang pertama ini pada tahun sekarang semoga bisa berkelanjutan untuk kedepannya,\" tambah Sifa.

Sifa menegaskan, salah satu eksistensi kita sebagai mahasiswa itu  adalah berdiskusi, adanya diskusi kita bisa mendapatkan opini dari orang lain, juga mendapatkan  wawasan baru yang mungkin belum pernah atau tidak pernah diajarkan didalam kampus. *

Sumber: