Ade Pede Rekomendasi dalam Genggamanya

Ade Pede Rekomendasi dalam Genggamanya

MAJALENGKA - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Majalengka Periode 2018-2023 bakal menjadi ajang pertarungan putera-puteri terbaik daerah. Tentunya, niat membangun Majalengka itu dengan mengedepankan asas jujur dan adil.
\"ade
Ade Rachmat Ali (kedua kanan) saat bertemu Dedi Mulyadi. Foto: Ist./Rakyat Cirebon 
Salah satu figur Bakal Calon (Balon) Bupati Majalengka yang akan turut berkompetisi dalam kontestasi politik Pilkada 2018 yakni Drs H Ade Rachmat Ali MSi. Ia berkomitmen mencalonkan diri sebagai bakal calon Bupati Majalengka.

Dirinya optimis rekomendasi Partai Golkar akan ada dalam genggamannya. \"Saya optimis rekomendasi Golkar akan didapatkan,\" ujar Ade, singkat ketika dikonfirmasi Rakyat Majalengka, Jumat (17/11).

Dijelaskanya, saat dirinya dipanggil DPD Golkar Jawa Barat hanya sebatas interogasi terhadap sejauhmana kesiapan direkomendasi. Serta partai mana saja yang akan diajak berkoalisi untuk merekomendasikan pasangannya.

\"Tim penjaringan calkada partai Golkar, menanyakan partai apa saja yang telah berkomunikasi untuk rekomendasi calon pasangan kepada saya,\" ujarya.

Hingga saat ini, kata Ade, pihaknya telah berkomunikasi dan mengantongi beberapa nama dan partai untuk memenuhi jumlah kursi di DPRD Majalengka.

\"Jika ditambah dengan Golkar yang memiliki 5 kursi, maka sudah cukup untuk saya bertarung memperjuangkan aspirasi masyarakat di Majalengka lima tahun kedepan,\" jelasnya.

Dia menuturkan, terjun ke dunia politik harus mempunyai kesiapan yang matang dan perlu percaya diri sehingga tidak takut dan gentar dalam menghadapi lawan. \"Kalau belum siap jadi politisi, maka jangan terjun ke dunia politik,\" katanya.(hsn)

Sumber: