Novita Damayanti, Seru Berburu Pokemon
Salahsatu yang penasaran dengan game yang diciptakan oleh Nitendo dan Niantic itu adalah Novita Damayanti, Public Relation Swiss-Belhotel Cirebon.
Perempuan yang akrab disapa Vita ini memiliki pendapat tersendiri tentang permainan yang belakangan ini menjadi sorotan banyak orang.
“Game Pokemon Go tuh addicted banget. Semuanya jadi ingin nyoba dan penasaran,” ujarnya kepada Rakcer, kemarin.
Vita mengatakan, pembuat game ini cerdas dan bisa membuat orang penasaran.
Meski demikian, Vita sendiri tidak memainkan game ini karena gadget yang digunakannya tidak mendukung aplikasi permainan tersebut.
Tapi, berhubung rekan sekantornya memainkan game tersebut, dia mengetahui cara bermain Pokemon Go.
Pokemon Go, menurutnya, memiliki sisi positif.
“Kalo positif-nya, game ini bagus untuk gerak badan. Tapi, hati-hati jangan sampai main pokemon saat nyetir, itu bisa berbahaya,” ujarnya.
Teman sekantornya pun ada yang memainkan Pokemon Go. Dan ternyata, sebut Vita, di Swiss-Belhotel terdapat banyak pokemon yang bisa dicari dan dikumpulkan. Hampir di semua sudut terdapat pokemon termasuk di area pool dan Swiss-Cafe.
“Seru sih ngeliat teman mainin pokemon, mereka sampai nyari ke semua sudut dan berhasil dapetin pokemon,” imbuhnya.
Meskipun seru, Vita menyarankan, agar hati-hati dan melihat situasi dan kondisi dulu sebelum bermain. (ani)
Sumber: