Bacaleg PKS Kab Cirebon Kumplit, Siap Dikirimkan ke KPU

Bacaleg PKS Kab Cirebon Kumplit, Siap Dikirimkan ke KPU

Ketua DPD PKS Kab Cirebon, Junaedi ST--

RAKYATCIREBON.ID, CIREBON -- DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Cirebon siap melayangkan nama-nama Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) ke KPU. Lengkap, 50 nama. Terisi full di setiap daerah pemilihan (Dapil) nya. Sudah ditentukan tanggalnya.

"Kita (PKS) insyaallah se Indonesia akan mendaftarkan Bacalegnya serentak pada tanggal 8 Mei. Dan dimulai jam 8 pagi," kata Ketua DPD PKS Kab Cirebon, Junaedi ST, Kamis (4/5).

Pengambilan waktu itu, sudah sesuai arahan pusat. Menyesuaikan nomor urut partai pada pemilu 2024 nanti. Diakui, sebagai angka hoki bagi PKS. Semua persiapan pun sudah terbilang matang. Tinggal menunggu pelaksanaannya saja. Dipastikan berkas yang akan didaftarkan pun, lengkap.

"Persiapan kita sudah matang. Siap semua. Tinggal jreng nya saja," kata Mas Jun--sapaan untuknya.

Politisi empat periode di DPRD Kabupaten Cirebon ini menjelaskan, pada saat prosesi pendaftaran Bacaleg nanti, pihaknya akan menjadikan momentum itu berkesan. Khususnya untuk internal PKS. Makanya, pengurus partai, Bacaleg semua, termasuk tim sukses (timses) akan dilibatkan. Dihadirkan, turut serta mengawal.  

Nantinya, kata Mas Jun, prosesnya akan diawali dengan prosesi sakral di kantor DPD PKS. Kemudian long march dari kantor sekretariat PKS ke kantor sekretariat KPU. Setelah itu, melangsungkan pagelaran seni budaya lokal di halaman kantor KPU.

" Kita ingin prosesi pendaftaran itu menjadi momentum berkesan. Kita ingin mengundang semua bakal calon. Timsesnya juga ikut mengiringi proses pendaftaran. Kemudian melakukan pementasan budaya tradisional," kata dia.

Pagelaran itu, tidak semata untuk meramaikan suasana. Tapi mengandung makna mendalam. Menjadi simbol bahwa pesta demokrasi harus dilalui dengan enjoy. Adem. Tidak saling sikut, berbenturan dan saling menjatuhkan.

"Ke enjoyan itu, akan diekpresikan dengan mengapresiasi seni budaya lokal. PKS ingin mencerminkan pemilu dengan riang gembira," tutur politisi yang digadang-gadang akan naik kelas ke DPRD Provinsi Jawa Barat ini.

Ia menegaskan, pihaknya tidak khawatir dengan Dapil yang nanti akan ditinggalkannya. Penggantinya sudah ada. Meskipun terbilang nama-nama baru, namun memiliki semangat juang. "Justru dengan di tugaskannya dua petahana dari PKS ke Provinsi, akan lebih dinamis. Bacaleg kita jauh lebih semangat," katanya.

Sehingga, meski dua dapil tidak diisi oleh petahana, tetap bisa menyumbang kursi. Apalagi, target perolehan kursi pada pemilu 2024 nanti, ditingkatkan. Menjadi 10 kursi. Artinya, ada dapil yang ditarget bisa merebut dua kursi. Terutama di dapil yang alokasi kursinya 8.

"Dapil masing-masing punya peluang yang sama. Tapi, kita kecualikan untuk dapil yang alokasi kursinya 8, kita targetkan bisa merebut 2 kursi. Sehingga target 10 kursi bisa tercapai," pungkasnya. (zen)

Sumber: