Rakornas Dukcapil 2024 di Mataram, Ini Empat Poin Rumusan Hasilnya
Plt Kadisdukcapil Kota Cirebon, Drs Rahmat Saleh saat hadir di Rakornas Kependudukan dan Pencatatan Sipil tahun 2024 di NTB, belum lama ini. FOTO: IST/ RAKYAT CIREBON--
CIREBON - Plt Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Cirebon, Drs Rahmat Saleh menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kependudukan dan Pencatatan Sipil tahun 2024 di Mataram, Nusa Tenggara Barat pada awal November lalu.
Pada Rakernas tersebut, Menteri Dalam Negeri serta Dirjen Dukcapil memberikan pengarahan terkait dengan proyeksi pelayanan kependudukan dan pencatatan sipil kedepan.
Rahmat menyebutkan, hasil dari Rakornas tersebut, ada empat poin besar yang menjadi rumusan dan penekanan.
BACA JUGA:Disdukcapil Kota Cirebon Intensif Layani Perekaman E-KTP Pemilih Pemula
Pertama, terkait dengan akurasi data kependudukan, dimana data kependudukan yang akurat sangat berperan untuk pengambilan keputusan dalam penyelenggaraan pemerintahan, khususnya pelayanan publik, perencanaan pembangunan hingga alokasi anggaran.
Kedua, penguatan peran data kependudukan. Selama ini, dijelaskan Rahmat, data kependudukan lebih banyak digunakan untuk verifikasi dan validasi identitas, oleh karena itu mulai tahun 2025 perlu adanya perluasan pemanfaatan data kependudukan untuk perencanaan pembangunan.
"Kedepan data kependudukan juga sekaligus sebagai dasar penghitungan alokasi anggaran DAU, DAK, Dana Desa, dan Dana Otsus," jelas Rahmat.
BACA JUGA:Ketua KPU Kota Cirebon Bantah Berpihak ke Salah Satu Paslon Pilwalkot 2024
Ketiga, adalah dukungan data kependudukan untuk Pilkada serentak, dimana sejak awal tahapan, Direktorat Jenderal Dukcapil berkomitmen memberikan dukungan berupa data kependudukan, hingga saat ini bisa diolah KPU menjadi Daftar Pemilih Tetap.
"Keempatnya, Kemendagri menekankan adanya percepatan transformasi digital nasional," kata Rahmat. (sep)
Sumber: