Cahaya yang masuk dari lampu dinding dan tambahan aksesori seperti rak gantung untuk Al-Quran dan kaligrafi membuatnya tampak menarik.
6. Desain Mushola dalam Rumah Modern
Mushola modern ditandai dengan pencahayaan yang baik, baik dari lampu hias maupun cahaya alami. Penggunaan jendela atau cermin besar menciptakan ilusi lapang.
Desain ini cenderung minim ornamen berlebihan namun tetap menarik dengan tambahan kaligrafi atau motif geometris sederhana.
7. Desain Mushola Minimalis Cantik
Mushola minimalis yang tampak mewah dan cozy dapat dicapai dengan menggunakan sekat dalam ruangan, seperti lemari pajangan.
Lemari tersebut dapat dihias dengan berbagai ornamen cantik. Sentuhan kayu pada lantai dan dinding memberikan nuansa hangat dan nyaman.
Dengan menggali inspirasi dari desain mushola rumah minimalis di atas, diharapkan dapat menciptakan ruang ibadah yang tidak hanya nyaman tetapi juga indah secara estetika.
Simak berita dan artikel menarik lainnya di Google News.