Kediaman Gubernur Jabar Kedatangan Zulkifli Hasan dan Hatta Rajasa untuk Takziah

Kediaman Gubernur Jabar Kedatangan Zulkifli Hasan dan Hatta Rajasa untuk Takziah

Kediaman Gubernur Jabar Kedatangan Zulkifli Hasan dan Hatta Rajasa untuk Takziah--

RAKYATCIREBON.ID, KOTA BANDUNG -- Kediaman Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil tak henti-henti kedatangan tokoh untuk memberikan ungkapan belasungkawa atas meninggalnya putra sulung Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril.

Tampak di antaranya kedatangan sejumlah tokoh politik, yakni Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan, dan Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) PAN Hatta Rajasa, yang hadir di Gedung Negara Pakuan (Rumah Dinas Gubernur Jabar), sekitar pukul 09.00 WIB.

Keduanya datang untuk bertakziah dan menguatkan Kang Emil, sapaan Ridwan Kamil agar tetap tabah dan ikhlas dalam menjalani aktivitasnya. Apalagi Kang Emil harus mengurusi 50 juta jiwa penduduk Jawa Barat.

“Kami datang hari ini dan tidak awal-awal karena terus terang tak mudah. Kita saja terasa berat dan terpukul sebagai seorang sahabat Kang Emil, kami tak bisa melukiskan dengan kata-kata,” kata Zulkifli Hasan saat ditemui awak media di Gedung Pakuan,  Kota Bandung, Selasa (7/6/2022).

Setelah berbincang dengan Kang Emil, Zulkifli meyakini, bahwa sosok Gubernur Jabar tersebut memang memiliki mental baja dan kuat dalam menghadapi cobaan yang sulit ini.

“Tadi setelah ketemu Kang Emil, alhamdulillah saya bersyukur ternyata Gubernur kita ini luar biasa punya mental yang tegar sekali, bisa cerita, dan sudah bekerja itu luar biasa,” imbuhnya.

Tak lupa, ia mendoakan agar keluarga Kang Emil diberikan kekuatan, ketabahan dan keikhlasan menerima takdir ini. Zulkifli juga menyebut ananda Eril meninggal dalam keadaan syahid.

“Insya Allah syahid, ya, putra Kang Emil. Sekali lagi kita doakan Kang Emil diberikan kekuatan dan ketabahan bersama Ibu (Atalia), dan almarhum putra beliau ditempatkan yang terbaik di sisi Allah. Insya Allah jihad karena mau nyari sekolah, ya, ke sana,”  ungkapnya.

Zulkufli tak datang sendirian, saat menyambangi kediaman Kang Emil. Ia bersama Hatta Rajasa yang turut mendoakan agar upaya pencarian Eril bisa berjalan lancar.

“Kami memberikan rasa simpati dan duka, sekaligus kami mendoakan agar upaya-upaya kita untuk menemukan kembali Eril dikabulkan Allah SWT. Kalau Allah berkehendak apa pun bisa terjadi,” ucap Hatta.

Selain mendoakan agar keluarga Kang Emil diberikan ketabahan dan kekuatan. Hatta mengungkapkan, walaupun menerima musibah yang sangat menyedihkan, sosok Kang Emil tetap tegar.

“Gubernur ini tegar sekali selama menghadapi cobaan. Jadi kita mendoakan dan menghibur, semoga keluarga dapat melewati masa-masa yang sedih ini dengan sabar,” tandasnya.

Sumber: