Keindahan Telaga Biru Cicerem, Pesona Wisata Sebening Kaca di Kuningan, Alam yang Rindang Banyak Spot Foto
daya tarik telaga biru cicerem spot foto keren ala instagramable-rakyatcirebon-instagram@telagabiruciceremofficial
Spot foto tidak terlupakan di tempat wisata ni menyediakan berbagai spot foto unik seperti ayunan gantung dengan ikan berenang di bawahnya, pengunjung hanya perlu membayar Rp10.000.
Selain menyediakan spot foto instagramable di tempat ini juga menyediak wahana pengunjung bisa mengelilingi kawasan danau dengan menyewa perahu, biaya naik perahu sebesar Rp. 10.000-per orang. Ragam wisata lainnya seperti memberi makan ikan denga pembelian pakan dengan harga Rp. 3.000-5.000.
BACA JUGA:Wisata Curug Landung di Kabupaten Kuningan, Pemandangan Menuju ke Lokasi yang Menakjubkan
Lokasi, Harga Tiket, Jam Buka
Bagi para wisatawan yang ingin berkunjung ke Telaga Biru Cicerem bisa berkunjung di JL. Kaduela, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan.
Untuk bisa menikmati kesejukan air danau tidak perlu mengeluarkan budget mahal lho, tiketnya masuk cukup terjangkau hanya sekitar Rp. 5.000-10.000 apabila ingin menambah sewa perahu cukup bayar Rp. 35.000. Biaya parkir untuk roda dua sebesar Rp. 2.000, Untuk pengendara mobil dikenakan sebesar Rp. 5.000.
Telaga Biru Cicerem buka setiap hari dengan jam operasional pukul 08.00-17.00 WIB.
Nah, sekarang sudah tahu bukan, apa saja yang menarik di Telaga Biru Cicerem? kamu bisa menjadikan tempat ini pilihan alternatif bagi kamu yang ingin berlibur, dengan pemandangan menyegarkan mata untuk menghilang rasa kejenuhan. (Eko Noviyanto-3)
BACA JUGA:Kolam Renang Telaga Manis Jadi Primadona
Sumber: sindo.news sejarah