Salurkan Bantuan kepada Desa Penyangga, Pekerja RU VI Tampil dengan Pakaian Daerah

Salurkan Bantuan kepada Desa Penyangga, Pekerja RU VI Tampil dengan Pakaian Daerah

MERIAH. Karnaval rangkaian peringatan HUT RI di lingkungan PT KPI RU VI Balongan berlangsung meriah. Karnaval ini juga turut diisi dengan sosialisasi tata nilai budaya BUMN, yaitu AKHLAK. FOTO: TARDIARTO AZZA/RAKYAT CIREBON--

INDRAMAYU, RAKYATCIREBON.ID–Momentum HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia diperingati secara meriah di lingkungan PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit (RU) VI Balongan. 

Selain menggelar berbagai kegiatan, juga dilakukan penyaluran bantuan partisipasi ke sejumlah desa penyangga.

Pada rangkaian kegiatannya sangat berbeda dibandingkan peringatan pada tahun-tahun sebelumnya. 

Karena setelah dua tahun tidak melaksanakan peringatannya akibat pandemi Covid-19. Adapun berbagai kegiatan yang diselenggarakan diantaranya turnamen berbagai cabang olahraga, pentas seni, permainan rakyat, bazar, kesenian daerah, hingga karnaval dan fashion week.

Berbagai kegiatan itu dilaksanakan setelah nonton bareng upacara virtual yang digelar oleh PT Pertamina (Persero). 

BACA JUGA:Bupati Indramayu Kaget, Baru Tahu ada Kerupuk Tayamum

Kegiatan karnaval, pelaksanaannya diikuti sangat antusias oleh keluarga besar RU VI. Kegiatannya diikuti para pekerja RU VI yang tampil dengan pakaian daerah hingga kostum kreasi, sedangkan anak-anak mengikuti pawai sepeda hias.

Tidak hanya itu, pada karnaval ini juga turut diisi dengan sosialisasi tata nilai budaya BUMN, yaitu AKHLAK. Kepanjangan dari Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif. 

Hal ini diharapkan bisa menjadi pedoman bagi manajemen BUMN dan seluruh pekerja dan mitra kerja. Sehingga dapat bekerja dengan benar demi kepentingan bangsa.

General Manager PT KPI RU VI Balongan, Diandoro Arifian mengatakan, peringatan HUT ke-77 RI ini euforia positifnya sangat besar. 

Kondisi ini terlihat dari totalitas parade yang ditampilkan. Hal ini menandakan rasa nasionalisme pekerja, mitra kerja, dan keluarga sangat besar terhadap negara Indonesia tercinta.

BACA JUGA:Dua Atlet Para Games Diguyur Rp100 Juta

“Semoga kegiatan ini memberikan keberkahan untuk pekerja dan perusahaan, serta semakin meningkatkan nasionalisme kita untuk mengisi kemerdekaan dengan terus menjaga keandalan kilang demi memenuhi kebutuhan energi dalam negeri,” ujarnya.

Sementara itu, Area Manager Communication, Relation and CSR PT KPI RU VI Balongan, Imam Rismanto menyebutkan, pihaknya tidak hanya mengadakan kegiatan di internal perusahaan. 

Sumber: